Shopee 9.9 Super Shopping Day Brand Lokal dan UMKM Raih Pertumbuhan Penjualan hingga 5 Kali Lipat
KAMPANYE Shopee 9.9 Super Shopping Day, yang berlangsung 9 September lalu, dimanfaatkan banyak brand lokal dan UMKM untuk mendongkrak pertumbuhan bisnis. Kampanye belanja online ini sudah sangat familiar bagi banyak pengguna e-commerce di Indonesia dan menjadi kesempatan besar bagi pelaku usaha lokal.
Periode kampanye ini terbukti membantu peningkatan penjualan brand lokal hingga 5 kali lipat, terutama mereka yang menggunakan fitur live streaming Shopee Live pada hari puncak kampanye. Ini menunjukkan efektivitas platform e-commerce dalam mendukung pengembangan usaha kecil dan menengah.
Dampak pertumbuhan bisnis yang signifikan ini pun merata dirasakan oleh Penjual di berbagai kota di Indonesia, seperti Jember, Bandar Lampung, dan Lombok yang turut mengalami lonjakan pesanan pada hari puncak kampanye.
Baca juga : Shopee Live, Antarkan Brand Sepatu Lokal Dushishoes Tingkatkan Pesanan Menjadi 16 Kali Lipat
Monica Vionna, Senior Director of Marketing Growth Shopee Indonesia mengatakan, “Bagi Shopee, semua inisiatif yang kami lakukan selalu didasari oleh komitmen kami untuk memberikan lebih banyak peluang dan kemudahan berbelanja bagi seluruh ekosistem, termasuk brand lokal dan UMKM. Maka itu, kami sangat senang dan bangga karena kampanye 9.9 Super Shopping Day kembali disambut dengan meriah oleh masyarakat. Sebagai kampanye yang menjadi pembuka rangkaian festival belanja akhir tahun, kami harap kampanye
9.9 telah menjadi destinasi untuk memenuhi kebutuhan melalui ragam promo dan produk yang variatif, serta menjadi kesempatan untuk mendorong pertumbuhan bisnis dan berkontribusi positif pada perkembangan ekonomi digital Indonesia.”
Rangkaian Fitur Interaktif Hadirkan Peluang Inklusif Bagi Ekosistem untuk Bertumbuh
Shopee 9.9 Super Shopping Day memberikan wadah bagi Penjual, Pembeli, dan pencipta konten untuk bertumbuh. Penjual menyambut momen ini dengan antusias sambil memberikan layanan terbaik, pencipta konten berlomba untuk menghadirkan konten terbaik yang juga membantu meningkatkan penjualan, dan konsumen yang ingin memenuhi berbagai kebutuhan dengan beragam penawaran spesial.
Baca juga : Keren! Pesanan Shopee Video 45X Lipat dan Transaksi Shopee Live 49X Lipat di Shopee 12.12 Birthday Sale
Untuk membantu ekosistem bertumbuh, Shopee terus mengembangkan pengalaman live shopping melalui fitur Shopee Live, yang memungkinkan penjual lebih mudah terhubung dengan pembeli dengan menciptakan interaksi real time yang lebih menarik, personal, dan efektif. Selain itu, kehadiran fitur video pendek Shopee Video juga menjadi ruang kreasi bagi UMKM, brand lokal, dan konten kreator dalam memasarkan produk dan menyajikan informasi menarik yang dikemas dengan penuh kreativitas.
Fitur ini memudahkan pengguna dalam menemukan rekomendasi produk lokal berkualitas sambil menikmati konten visual yang menghibur, informatif, dan relevan dengan kebutuhan mereka. Antusiasme dalam menggunakan Shopee Video sebagai kanal promosi yang efektif terlihat dari jumlah produk lokal yang terjual di Shopee Video mengalami peningkatan lebih dari 13 kali lipat selama puncak kampanye.
“Setiap pencapaian positif yang diraih oleh kampanye ini tentu tidak mungkin dapat terealisasikan tanpa dukungan dan kepercayaan penjual, pengguna, dan konten kreator kepada Shopee. Untuk itu, kami sangat berterima kasih atas partisipasi mereka yang telah membuat 9.9 Super Shopping Day sukses besar,” ujar Monica.
Ia menambahkan bahwa kampanye ini bukan hanya menjadi pembuka festival belanja akhir tahun, tetapi juga diharapkan memberikan dampak positif yang signifikan. “Kami berharap kampanye ini dapat membuka peluang bagi seluruh ekosistem untuk senantiasa bertumbuh, berkreasi, dan berdaya bersama Shopee,” tutupnya. (Z-3)
Terkini Lainnya
Konten Menarik yang Konsisten Buat Brand Lokal Little Palmerhaus ke Mancanegara
Pameran E-Commerce China-Indonesia di Kemayoran Resmi Dibuka
Cerita Norma, Ibu Rumah Tangga yang Sukses Dari Bisnis Affiliates
Terus Berkembang, Egogo Hub Indonesia Kelola Lebih dari 30 Jenama
Tiongkok akan Terapkan Tarif Nol Persen untuk 33 Negara Afrika
Jaga Pertumbuhan Usaha, Perusahaan Perlu Jalankan Program Retensi Pelanggan
Besok Hari Pelanggan Nasional 2024, ini yang Perlu Dipersiapkan Konsumen
Pelaku UMKM Belum Optimal Manfaatkan Aplikasi Perpesanan
Wow E-Commerce Ini Tempati Posisi Teratas Indikator Kepuasan Pembeli dan Penjual Brand Lokal & UMKM
Pertautan Muslim Indonesia dan Tiongkok Menyambut 75 Tahun Hubungan Diplomatik Dua Bangsa
75 Tahun Tiongkok dan Ambisi Globalnya Langkah Strategis Indonesia
Menyiapkan Generasi Mewujudkan Indonesia Emas 2045
Pembangunan Manusia dan Makan Bergizi Anak Sekolah
Menunggu Perang Besar Hizbullah-Israel
Rekonstruksi Penyuluhan Pertanian Masa Depan
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap