Ekonom Perkirakan Inflasi di November

Kepala Ekonom Bank Permata Josua Pardede memprediksi inflasi indeks harga konsumen (IHK) November 2024 naik menjadi 0,30%, dari sebelumnya 0,08% pada Oktober 2024. Menurutnya, Kenaikan terjadi karena didorong peningkatan permintaan musiman menjelang libur akhir tahun.
"Ini bertepatan dengan libur Natal dan tahun baru (libur nataru), sejalan dengan pola musiman pada umumnya,” kata Josua di Jakarta, Senin (2/12).
Dengan berkurangnya dampak dari musim panen, harga-harga pangan secara umum juga meningkat. Indeks harga bergejolak, yang sebagian besar mencakup komoditas pangan, diperkirakan akan mencatat tingkat inflasi bulanan sebesar 0,95% secara bulanan. Angka itu naik signifikan dari -0,11% pada Oktober 2024.
Indeks harga yang diatur pemerintah juga diperkirakan mengalami inflasi bulanan sebesar 0,12%, berbalik dari -0,25% pada Oktober 2024. Ini didorong oleh harga bahan bakar non-subsidi yang lebih tinggi.
“Prakiraan ini mengindikasikan bahwa inflasi kumulatif dari Januari hingga November 2024 akan mencapai sekitar 1,12% year to date (ytd), menandai penurunan yang signifikan dari 2,35% ytd yang tercatat pada periode yang sama di 2023,” jelasnya. (Ant/Z-11)
Terkini Lainnya
Libur Nataru, KAI Daop 6 Yogyakarta Angkut 448.586 Penumpang
Selama Masa Liburan, 110.413 Wisatawan Penuhi 6 Wisata Pangandaran
Hampir Setengah Juta Wisatawan Kunjungi Kota Semarang Selama Libur Nataru
Libur Nataru, 804.754 Kendaraan Melintas di Wilayah Jabar
Libur Nataru, Puluhan Ribu Wisatawan Kunjungi Candi Borobudur
Periode Libur Tahun Baru 2025, Jasa Marga Catat 426 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
PLN: Beban Puncak Listrik Capai 39 Gigawatt Saat Libur Nataru
Libur Akhir Tahun, 100 Lebih Keluarga Berkumpul di Family Hangout: Art, Culture, Culinary Festival 2024
Menteri PU: Libur Nataru 2025 untuk Persiapan Mudik Lebaran
Jangan Khawatir, Pemkot Surabaya Pastikan Stok Pangan Cukup
Harga Tiket Pesawat Turun, Garuda Proyeksi Penumpang Naik 24 Persen
30 Ucapan Natal dan Tahun Baru untuk Keluarga, Sahabat, Atasan dan Orang Tercinta.
Melampaui Kebijakan Gincu Pendidikan
Afirmasi untuk Pengesahan RUU PPRT
Uskup Maumere tidak Rampas Tanah Umatnya (Tanggapan Berita Miring dari UCA News)
Kebijakan Imperialisme Trump
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
Trumpisme dalam Tafsiran Protagorian: Relativitas dalam Ekonomi Global
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap