Sepi Pembeli Membuat Inflasi 2024 Jadi Teramat Rendah

BADAN Pusat Statistik (BPS) mencatat laju inflasi tahunan mencapai 1,57% secara tahunan (yoy) sepanjang 2024. Angka itu bahkan lebih rendah dari inflasi pada 2020 yang sebesar 1,68% saat pandemi covid-19 melanda.
Direktur Ekonomi Center of Economic and Law Studies (Celios) Nailul Huda menyampaikan, inflasi tahun lalu yang teramat rendah itu akibat lemahnya permintaan dan daya beli masyarakat, utamanya di rentang waktu Mei-September 2024.
Dalam rilis BPS, di kurun waktu itu, harga barang mengalami deflasi lima bulan berturut-turut.
"Makanya inflasi secara tahunan hanya di angka 1,57%. Seharusnya di akhir tahun terjadi inflasi yang cukup tinggi, imbas dari kenaikan permintaan," ucapnya melalui keterangan resmi, Jumat (3/1).
Huda menilai, kenaikan permintaan bisa terjadi bukan semata-mata karena murahnya harga barang. Permintaan akan tinggi jika kemampuan membeli masyarakat juga tinggi.
"Jadi pada akhir tahun yang seharusnya permintaan itu tinggi, hal itu tidak terjadi di akhir 2024 ini," tandasnya. (Fal/E-2)
Terkini Lainnya
Produksi Beras Nasional Melonjak 52,32 Persen pada Kuartal Pertama 2025
Daya Beli Meningkat, Bekasi Kian Dilirik Investor
Penurunan Harga Tiket Pesawat Dongkrak Jumlah Penumpang
Kemensos-BPS Bahas Pemutakhiran Data DTSEN
Gini Ratio Naik, Ketimpangan Pendapatan Makin Melebar
Sepanjang 2024, Ekspor Nonmigas Indonesia ke Negara BRICS Capai US$84,37 Miliar
Sri Mulyani: Ekonomi Indonesia Tumbuh Stabil di 2024
Komponen Pangan Bergejolak Jadi Tantangan Inflasi Tahun Ini
Indef: Daya Beli dan Aktivitas Manufaktur Masih Lemah di 100 Hari Kerja Prabowo
Sektor Perdagangan Didorong Tingkatkan Kontribusi ke Perekonomian
Daya Beli Masyarakat Loyo, Pertumbuhan Tabungan di Bank Turun
Pemerintah Didorong Ciptakan Lapangan Kerja Buat Ungkit Daya Beli
Legasi Kepemimpinan Muhadjir Effendy, dari UMM untuk Bangsa
Wajib Belajar 1 Tahun Prasekolah: Mungkinkah?
Solusi atas Konversi 20 Juta Hektare Hutan untuk Food Estate
Kebijakan Imperialisme Trump
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
Trumpisme dalam Tafsiran Protagorian: Relativitas dalam Ekonomi Global
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap