James McAvoy Ungkap Tolak Tawaran Main di Film Harry Potter

AKTOR James McAvoy bercerita dirinya pernah menolak mengambil peran sebagai Tom Riddle dalam film Harry Potter saat masih muda.
Aktor berusia 45 tahun tersebut mengatakan, saat itu, dia ditawari banyak uang untuk peran tersebut, namun dia disarankan untuk tidak mengambil peran itu karena ketidakpastian keterlibatannya di masa depan dalam waralaba tersebut.
“Film pertama, saya pikir itu Tom Riddle. Dia seperti untuk adegan dalam kilas balik atau sesuatu seperti itu. Saya mengikuti audisi untuk itu dan saya pikir mereka ingin menempatkan saya sebagai peran yang dapat dimainkan nantinya meskipun tidak ada kepastian,” ungkap McAvoy dilansir dari Mirror.
Baca juga : Harry Potter Beri Penghormatan pada Mendiang Michael Gambon
"Itu gila, saya hampir tidak melakukan pekerjaan apa pun mereka ingin menempatkan di posisi itu sehingga mereka dapat menahan kami dan membuat kami tetap memilih nantinya,” lanjutnya.
Aktor yang terkenal lewat film Split, Glass, X-Men, dan masih banyak lagi tersebut menambahkan meskipun uang yang ditawarkan cukup menggiurkan, dia lebih mementingkan peningkatan kariernya pada saat itu.
“Bagi saya, pada saat itu, itu adalah banyak uang yang banyak seperti £40.000 atau semacamnya, dan saya hanya melakukan sedikit pekerjaan. Tapi saya tidak dapat melakukan pekerjaan apa pun selama sekitar tujuh bulan,” ujarnya.
Baca juga : Harry Potter Kembali! HBO Buka Casting untuk Aktor Anak
Setelah menolak tawaran tersebut, McAvoy malah memilih pekerjaan teater yang kurang menguntungkan. Namun, hal itu yang membentuk dirinya sebagai seorang aktor.
“Saya akhirnya bermain drama. Saya dibayar £275 seminggu. Tapi itu adalah bagian dari pembentukan diri saya, dan saya benar-benar mendapatkan arti dari akting. Saya benar-benar belajar dan melakukan semua itu,” tegasnya.
Terlepas dari desas-desus seputar adaptasi serial Harry Potter, McAvoy tampaknya tidak terlalu tertarik untuk ikut serta.
“Saya rasa saya belum cukup baik untuk melakukan peran di film fiksi ilmiah, hanya karena saya menyukainya. Saya rasa saya juga belum cukup baik melakukan komedi,” pungkasnya. (Z-1)
Terkini Lainnya
Film Setan Botak di Jembatan Ancol akan Tayang Maret
Ini Penyebab Film Horor Populer di Indonesia, Menurut Ozi Syahputra
Susan Sameh Akui Peran Orang Ketiga di Film Pintu-Pintu Surga Menantang
Rayn Wijaya Dalami Seni Mendalang untuk Film Made In Bali
Iqbaal Ramadhan Ungkap Kesulitan Perankan Ian Antono di Perayaan Mati Rasa
Ciccio Manassero Pilih Fokus Akting Ketimbang jadi Penyanyi
Hanung Bramantyo Buat Film dari Buku Resep
Jerome Kurnia dan Ciccio Manassero Bintangi Film Rahasia Rasa
Reza Rahadian Mengaku Bahagia Kembali Bintangi Film Karya Robert Ronny
Ariel Noah Hingga Bunga Citra Lestari Sumbang Suara di Film Animasi Jumbo
Ketika Menhan AS Beretorika
Alternating Family dan Perkembangan Keluarga Generasi Z
Hilangnya Kejujuran
Proyek Genom Manusia, Pedang Bermata Dua
Kebijakan Imperialisme Trump
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap