Mangrove Berperan Penting dalam Menjaga Ekosistem Pesisir
MANGROVE sebagai benteng pertahanan alam, memiliki fungsi penting dalam menjaga ekosistem pesisir. Ada tiga fungsi utama mangrove yakni, fungsi jasa, ekologi, dan fisik.
Dalam fungsi jasa, mangrove bisa menjadi pusat edukasi lingkungan, ekowisata, dan mata pencaharian berkelanjutan. Pada fungsi ekologi, mangrove berperan dalam sistem rantai makanan di pesisir, mendukung keanekaragaman hayati, dan perangkap karbon. Selanjutnya pada fungsi fisik, mangrove dapat memberikan perlindungan pesisir dari gelombang, badai, dan mencegah abrasi.
"Bisa dikatakan, ekositem mangrove berperan penting dalam mencegah abrasi pantai dan mendukung keanekaragaman hayati," ungkap Managing Director Kitz Corporation of Asia Pacific Pte Ltd, Tatsufumi Yoshida dilansir dari keterangan resmi, Selasa (30/7).
Baca juga : Penanaman Mangrove Beri Manfaat Ekologis Sekaligus Ekonomi
Lebih lanjut, dia menambahkan bahwa untuk itu, pihaknya melakukan kegiatan penanaman mangrove yang menjadi wujud nyata dari komitmen swasta pada keberlanjutan lingkungan.
"Kami percaya setiap langkah kecil yang kita ambil akan berdampak besar bagi masa depan bumi, termasuk menjaga kelestarian lingkungan khususnya ekosistem mangrove di Jakarta yang berperan penting dalam mencegah abrasi pantai dan mendukung keanekaragaman hayati masyarakat Jakarta," tuturnya.
Dalam kegiatan sebagai rangkaian Hari Mangrove Sedunia 2024 tersebut, dihadiri beberapa karyawan Kitz Corporation of Asia Pacific Pte Ltd kantor perwakilan Jakarta, kantor pusat Singapura, dan perwakilan Kitz Corporation Jepang.
Selain penanaman mangrove, acara diisi berbagai kegiatan keakraban dan edukasi soal pentingnya pelestarian lingkungan, sehingga semua peserta mendapatkan pemahaman lebih dalam tentang peran penting mangrove bagi ekosistem dan kehidupan manusia. (Z-6)
Terkini Lainnya
Ekosistem Kendaraan Listrik Dorong Pertumbuhan Green Jobs
OnePride Bina Petarung Muda dengan Luncurkan Program Future Champ
3 Destinasi Konservasi Alam di Indonesia yang Bisa Dikunjungi Wisatawan
Masyarakat Adat Ikut Berperan Atasi Krisis Iklim
IBS Jadi Momen Mendorong Ekosistem Baterai Indonesia yang Mandiri
Dirjen KSDAE Dorong Peran Aktif Generasi Muda Dalam Upaya Konservasi Alam
Isu Keberlanjutan Lingkungan Semakin Tersuarakan
Forum Lestari Summit 2024 Dukung Terciptanya Kebijakan Keberlanjutan
Kampanyekan Hidup Bersih, Edukasi Warga Pilah Sampah
HYLI Buka Peluang Para Inovator Program Keberlanjutan
Refleksi Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia: Mendialogkan Pemikiran Fransiskan dengan Perspektif Sufi Yunus Emre
Krisis Mental Remaja: Tantangan Terlupakan
Man of Integrity Faisal Basri dan Hal-Hal yang belum Selesai
Rekonstruksi Penyuluhan Pertanian Masa Depan
Transformasi BKKBN demi Kesejahteraan Rakyat Kita
Fokus Perundungan PPDS, Apa yang Terlewat?
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap