Seekor Anak Banteng Jantan Lahir di Taman Nasional Baluran
SUAKA Satwa Banteng (SSB) Taman Nasional Baluran, Jawa Timur, mengumumkan kelahiran seekor anak banteng jantan pada hari Jumat, 9 Agustus 2024, pukul 04.30 WIB. Anak banteng ini lahir dari pasangan Dimas dan Tina, dua indukan yang didatangkan dari Taman Safari Indonesia II Prigen.
Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (KSDAE) Satyawan Pudyatmoko mengungkapkan kelahiran anak banteng tersebut merupakan kabar gembira sekaligus memberikan optimisme bagi konservasi spesies. "Kita berharap populasi banteng di Taman Nasional Baluran berkembang dengan baik," kata Satyawan dalam keterangan resmi, Sabtu (10/8).
Sementara itu, Kepala Balai Taman Nasional Baluran, Johan Setiawan menjelaskan anak banteng lahir dalam kondisi sehat dengan berat badan 21,5 kg, tinggi badan 64 cm, panjang badan 73 cm, dan lingkar dada 66 cm.
Baca juga : Empat Orangutan Dilepasliarkan di Hutan Lindung Gunung Batu Mesangat
Proses kelahiran berlangsung secara normal, dan saat ini tim perawat banteng sedang melakukan pemantauan intensif untuk memastikan kesehatan dan perkembangan anak banteng tersebut. Dengan kelahiran banteng jantan ini, maka jumlah banteng pada SSB tercatat sebanyak 8 ekor yang terdiri dari 3 ekor jantan dan 5 ekor betina.
“Ini merupakan momen yang sangat membahagiakan bagi kami. Kelahiran ini adalah bukti dari upaya keras kami dalam menjaga dan melestarikan spesies banteng yang terancam punah,” ujarnya.
Saat ini, SSB juga sedang menanti kelahiran banteng dari betina Usi dengan pejantan Dimas yang diperkirakan akan lahir pada akhir bulan ini. Hingga saat ini, SSB telah melepasliarkan 5 ekor banteng yang terdiri dari 2 ekor jantan dan 3 ekor betina sebagai upaya untuk meningkatkan populasi banteng di alam dan variasi genetiknya.
(Z-9)
Terkini Lainnya
Kunjungan ke TN Baluran Justru Meningkat sejak Kawah Ijen Tutup Sementara
Kabar Gembira, Satu Anak Banteng Jantan Lahir di Taman Nasional Baluran
Mau Healing ke Banyuwangi? Ini 3 Tempat Terciamik
Putihkan Denda Kendaraan Bermotor, Jatim Raup Rp328 Miliar
Jawa Timur Dominasi Loncat Indah di PON 2024
Pabrik Produksi Sepatu di Kabupaten Nganjuk Terbakar Hebat
PON 2024, Senam Aerobik Ganda Campuran Jawa Timur Raih Emas
Respons Kemenag, Baznas Kembalikan Setoran Dana PPG dari Guru
Risma Bungkam Ditanya Rencana Mundur dari Kabinet
Stiker Kaligrafi: Kesalehan di Kaca Belakang, Perilaku di Depan Setir
Coopetition Digital: Membangun Ekonomi Inklusif di Indonesia
Digitalisasi Pendidikan via Integrasi Platform
Rekonstruksi Penyuluhan Pertanian Masa Depan
Transformasi BKKBN demi Kesejahteraan Rakyat Kita
Fokus Perundungan PPDS, Apa yang Terlewat?
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap