Peningkatan Kualitas Pendidikan Tinggi Harus Menjadi Perhatian Semua Pihak

PENINGKATAN kualitas pendidikan tinggi harus menjadi perhatian serius semua pihak agar menghasilkan sumber daya manusia (SDM) yang mampu menjawab berbagai tantangan di sejumlah bidang pembangunan.
"Pendidikan tinggi diharapkan mampu mencetak SDM yang tangguh dan dapat menjawab tantangan di sejumlah sektor pembangunan saat ini. Karenanya, upaya peningkatan kualitas pendidikan tinggi harus menjadi perhatian bersama," kata Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, dalam keterangan tertulisnya, Senin (4/11).
Catatan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) setiap tahun sekitar satu juta lulusan perguruan tinggi menganggur dan 80% lulusannya bekerja di sektor yang tidak terkait dengan perkuliahannya.
Saat ini Kemendiktisaintek juga mencatat 1.501 universitas dari 4.356 institusi pendidikan tinggi di Indonesia belum terakreditasi.
Menurut Lestari, sejumlah tantangan yang dihadapi dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan tinggi harus segera diidentifikasi dan dicarikan solusi.
Ketimpangan dalam mengakses pendidikan tinggi, kesenjangan kualitas perguruan tinggi yang lebar, dan kurangnya relevansi kurikulum yang dijalani dengan tantangan dunia kerja, ujar Rerie, sapaan akrab Lestari, harus menjadi perhatian para pemangku kepentingan untuk segera diatasi.
Apalagi, ujarnya, saat ini masih banyak perguruan tinggi yang menghadapi keterbatasan kompetensi SDM pengajar dan ketersediaan fasilitas yang kurang memadai untuk mendukung proses belajar dan penelitian.
Selain itu, tambah Rerie, upaya penanaman nilai-nilai kebangsaan terhadap para mahasiswa juga diharapkan dapat dilakukan secara konsisten sebagai bagian dari peningkatan kualitas SDM yang dihasilkan pada tahap pendidikan tinggi.
Menurut Rerie yang juga anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah, peningkatan kualitas pendidikan tinggi merupakan salah satu langkah strategis yang harus direalisasikan dalam upaya melahirkan SDM yang kompeten dan mampu mengakselerasi proses pembangunan di tanah air.
Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu sangat berharap setiap anak bangsa mendapatkan akses pendidikan tinggi dengan kualitas yang baik sehingga mampu berperan aktif dalam mewujudkan masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila. (Z-2)
Terkini Lainnya
UPI Bidik 11.894 Mahasiswa Baru pada 2025
Kerja Sama Strategis Tingkatkan Kompetensi Digital di Lingkungan Kampus
Pengembangan Potensi Mahasiswa di Indonesia Timur Harus Terus Didorong
Bagikan Ilmu Start Up dan AI dari Korea Selatan kepada Kampus di Indonesia
12.329 Pelajar Palestina Tewas Oleh Agresi Israel
Komitmen Berikan Beasiswa Demi Lahirkan Pemimpin Global Generasi Baru
5 Hal yang Perlu Disiapkan Pemerintah sebelum Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis Dimulai
Bulan K3 Jadi Nasional Momentum Tingkatkan Budaya Kerja yang Aman
Sarana Jaya Raih Dua Penghargaan Prestisius di IHCBA 2024
Mutu SDM Perlu Terus Dikembangkan
Songsong Indonesia Emas 2045, GP Ansor Luncurkan Asta Cita Center
Pengetahuan tentang Asupan Gizi Berimbang Harus Menjadi Pemahaman Dasar Orangtua
Solusi atas Konversi 20 Juta Hektare Hutan untuk Food Estate
Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Reposisi Core Business Perguruan Tinggi dan Mengadaptasi Kebijakan Presiden Prabowo
Kebijakan Imperialisme Trump
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
Trumpisme dalam Tafsiran Protagorian: Relativitas dalam Ekonomi Global
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap