visitaaponce.com

Semakin Cepat, Semakin Baik, Ini Waktu yang Tepat Memulai Asuransi Kesehatan

Semakin Cepat, Semakin Baik, Ini Waktu yang Tepat Memulai Asuransi Kesehatan
Ilustrasi(Freepik)

HIDUP sehat adalah impian semua orang, tetapi tidak ada yang tahu kapan penyakit atau kecelakaan datang menghampiri. 

Mempersiapkan jaminan kesehatan atau asuransi untuk diri sendiri adalah langkah penting yang sebaiknya dimulai sedini mungkin. Tidak ada usia tertentu yang menjadi batasan untuk mulai merencanakan perlindungan kesehatan, tetapi semakin awal seseorang memulainya, semakin besar manfaat yang dapat dirasakan.

Jadi kapan waktu terbaik untuk memiliki asuransi? Jawabannya sederhana, yaitu semakin muda, semakin baik. 

Mengapa penting memulai dari dini?

Memulai perlindungan kesehatan seperti asuransi sejak dini adalah langkah strategis untuk menjaga kesejahteraan Anda di masa depan. 

Berikut adalah beberapa alasan mengapa hal ini sangat penting:

1. Biaya premi lebih terjangkau

Saat Anda mendaftar asuransi di usia muda, premi yang harus dibayar biasanya lebih murah. Hal ini karena risiko kesehatan yang lebih rendah dibandingkan usia yang lebih tua. Memulai sejak dini memungkinkan Anda mendapatkan perlindungan yang sama dengan biaya lebih efisien.

2. Perlindungan dari risiko tak terduga

Penyakit atau kecelakaan bisa datang kapan saja tanpa peringatan. Dengan memiliki jaminan kesehatan lebih awal, Anda sudah terlindungi dari potensi beban biaya yang besar jika sesuatu terjadi.

3. Membangun Kebiasaan Keuangan yang Baik

Memulai asuransi atau jaminan kesehatan di usia muda membantu Anda mengembangkan kebiasaan keuangan yang sehat, seperti menyisihkan dana untuk kebutuhan perlindungan. Ini juga menjadi langkah awal dalam perencanaan keuangan jangka panjang.

Kapan sebaiknya dimulai?

Ada beberapa waktu yang tepat untuk memulai dan memiliki asuransi atau jaminan kesehatan.

1. Ketika menikah dan memiliki anak

Ketika Anda sudah menikah dan memiliki anak, itu menjadi momen yang tepat untuk memulai asuransi. Hal ini karena Anda memiliki tanggung jawab untuk memenuhi kebutuhan istri dan anak. 

Selain itu, Anda juga perlu mempersiapkan masa depan anak agar mereka mendapatkan kebutuhan yang layak hingga dewasa.

2. Ketika masih muda dan sehat

Beberapa asuransi kesehatan menawarkan premi dengan biaya lebih terjangkau jika diajukan saat usia masih muda. 

Inilah waktu yang ideal untuk memiliki asuransi kesehatan, karena Anda tidak hanya mendapatkan perlindungan, tetapi juga berinvestasi untuk masa depan.

3. Saat mulai bekerja di perusahaan

Awal bekerja di perusahaan adalah momen yang tepat untuk memulai asuransi, karena Anda sudah memiliki penghasilan sendiri. 

Selama masih melajang, Anda dapat mengandalkan asuransi kesehatan untuk kebutuhan perawatan diri, sehingga tabungan Anda tetap dapat digunakan untuk keperluan lain di masa depan.

Bagaimana cara mempersiapkannya?

1. Mendaftar ke BPJS Kesehatan

BPJS Kesehatan adalah program jaminan kesehatan nasional yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Indonesia dengan biaya yang terjangkau. Anda dapat mendaftarnya sebagai jaminan kesehatan untuk masa depan.

2. Memilih Asuransi tambahan

Selain BPJS Kesehatan, Anda juga bisa memilih asuransi kesehatan swasta yang menawarkan manfaat tambahan sesuai kebutuhan Anda. (berbagai sumber/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat