visitaaponce.com

Universitas Terbuka Melompat ke Peringkat 35 UI GreenMetric 2024 dan Raih Penghargaan Perguruan Tinggi Paling Aktif

Universitas Terbuka Melompat ke Peringkat 35 UI GreenMetric 2024 dan Raih Penghargaan Perguruan Tinggi Paling Aktif
Universitas Terbuka Melompat ke Peringkat 35 UI GreenMetric 2024 dan Raih Penghargaan Perguruan Tinggi Paling Aktif(Dok. Universitas Terbuka)

UNIVERSITAS Terbuka (UT) kembali mencatatkan prestasi membanggakan pada tahun 2024 ini. Sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Golas/SDGs), UT di penghujung tahun 2024 ini menorehkan capaian luar biasa melalui pemeringkatan UI GreenMetric 2024

UT berhasil naik ke peringkat 35 perguruan tinggi nasional paling berkelanjutan, melompat signifikan dari peringkat 46 pada tahun sebelumnya. Tidak hanya itu, di tingkat internasional, UT juga menunjukkan lonjakan besar dari peringkat 513 pada 2023 menjadi peringkat 301 pada 2024.

UI GreenMetric merupakan ajang penghargaan bergengsi tahunan yang diselenggarakan oleh Universitas Indonesia (UI) untuk mengapresiasi kampus-kampus yang berkomitmen pada keberlanjutan. Tahun ini, acara yang bertajuk UI GreenMetric National University Rankings digelar di Universitas Padjadjaran, dengan format hybrid. Sebanyak 183 perguruan tinggi nasional dan 1.477 universitas dari 95 negara turut hadir berpartisipasi. Selain seremoni penghargaan, acara ini juga diisi dengan platform kolaborasi dan diskusi strategis melalui seminar, workshop, hingga pameran booth hasil inovasi kampus dan UMKM.

Dalam sesi diskusi yang digelar di Graha Sanusi Hardjadinata, peserta diajak mengeksplorasi berbagai topik penting, seperti:  1) Sesi 1: Seminar dan workshop yang membahas jaringan UI GreenMetric World University Rankings Network, aplikasi eco-enzyme, dan kursus daring;  2) Sesi 2: Diskusi mengenai energi, perubahan iklim, program TILIK (Transformasi Inovasi Lingkungan Kampus), serta pengabdian masyarakat.

Prestasi UT semakin lengkap dengan diraihnya penghargaan khusus sebagai Perguruan Tinggi Paling Aktif dalam jaringan UI GreenMetric World University Rankings – Indonesia. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Mirza Permana, perwakilan resmi UT. Dalam sambutannya, Mirza mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian ini.

“Sejak 2011, Universitas Terbuka konsisten berpartisipasi dalam pemeringkatan internasional kampus hijau UI GreenMetric. Dengan status PTNBH, UI GreenMetric menjadi salah satu indikator penting dalam transformasi UT menuju World Class University,” ujarnya.

Sebagai pionir pendidikan jarak jauh, UT terus mengembangkan inovasi untuk mendukung pembelajaran daring sekaligus mengintegrasikan prinsip keberlanjutan dalam setiap aspek operasional. “Kami sangat bersyukur atas penghargaan ini. UT bangga menjadi bagian dari transformasi kampus hijau Indonesia. Prinsip kami setelah PTNBH: ‘faster, cheaper, and better,’ menjadi panduan dalam memberikan layanan pendidikan terbaik bagi seluruh masyarakat,” tambahnya. 

Prestasi ini mencerminkan komitmen UT terhadap SDGs, khususnya:

  • SDG 4 (Quality Education): Memberikan pendidikan berkualitas melalui inovasi pembelajaran daring.
  • SDG 9 (Industry, Innovation, and Infrastructure): Mengembangkan infrastruktur pendidikan ramah lingkungan.
  • SDG 13 (Climate Action): Mendukung aksi nyata melawan perubahan iklim.

Ke depan, UT bertekad untuk terus berinovasi, memperkuat posisi sebagai kampus ramah lingkungan, dan berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan di Indonesia. (RO/P-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akmal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat