visitaaponce.com

Prakiraan Cuaca Kamis, 9 Januari 2025 9 Wilayah Indonesia Waspada Cuaca Ekstrem

Prakiraan Cuaca Kamis, 9 Januari 2025: 9 Wilayah Indonesia Waspada Cuaca Ekstrem
Sejumlah anak bermain di bibir pantai saat gelombang tinggi menerjang di Desa Jongor, Kecamatan Sidamukti, Pandeglang, Banten(ANTARA FOTO/Angga Budhiyanto)

BADAN Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis prakiraan cuaca untuk Kamis, 9 Januari 2025.

BMKG menginfokan bahwa masyarakat harus waspada karena akan ada potensi banjir ROB di wilayah Pesisir yaitu:

  • Pesisir Nusa Tenggara Barat
  • Pesisir Maluku
  • Pesisir Jambi
  • Pesisir Jakarta
  • Pesisir Banten

Melalui kanal youtube resmi milik BMKG, Hasalika Nurjanah selaku prakirawan menyampaikan perkiraan cuaca di sejumlah kota besar Indonesia

Wilayah Pulau Sumatera

  • Banda Aceh, Tanjung Pinang: Berawan tebal.
  • Palembang: Udara kabur.
  • Medan, Padang, Pekanbaru, Jambi, Pangkal Pinang, dan Lampung: Berpotensi hujan dengan intensitas ringan.
  • Bengkulu: Waspadai potensi hujan disertai dengan kilat maupun petir.

Wilayah Pulau Jawa

  • Serang, Bandung, Semarang, dan Surabaya: Berpotensi hujan dengan intensitas ringan.
  • Jakarta dan Yogyakarta: Waspadai potensi hujan disertai dengan kilat maupun petir.

Wilayah Nusa Tenggara

  • Mataram dan Denpasar: Berpotensi hujan dengan intensitas ringan.
  • Kupang: Waspadai potensi hujan disertai dengan kilat maupun petir.

Wilayah Pulau Kalimantan

  • Tanjung Selor, Samarinda, dan Banjarmasin: Berpotensi hujan dengan intensitas ringan.
  • Pontianak dan Palangkaraya: Waspadai potensi hujan disertai dengan kilat maupun petir.

Wilayah Pulau Sulawesi

  • Gorontalo, Palu, dan Kendari: Berpotensi hujan dengan intensitas ringan.
  • Makassar: Berpotensi hujan dengan intensitas sedang.
  • Mamuju dan Manado: Waspadai potensi hujan disertai dengan kilat maupun petir.

Wilayah Indonesia Bagian Timur

  • Ternate, Sorong, Manokwari, Jayapura, dan Ambon: Berpotensi hujan dengan intensitas ringan.
  • Nabire, dan Jayawijaya: Berpotensi hujan dengan intensitas sedang.
  • Merauke: Waspadai potensi hujan disertai dengan kilat maupun petir.

BMKG mengingatkan akan adanya Kombinasi dinamika atmosfer yang meningkatkan potensi hujan lebat hingga cuaca ekstrem di beberapa wilayah, yaitu:

  • Sumatera Utara
  • Kepulauan Riau
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • Bali
  • Nusa Tenggara Barat
  • Nusa Tenggara Timur
  • Sulawesi Selatan
  • Papua

Selain itu, BMKG juga menginfokan bibit siklon tropis 97S yang berada di sekitar Samudera Hindia Selatan Jawa. Bibit siklon ini membentuk daerah konvergensi yang memanjang dari wilayah Banten hingga Jawa Tengah, serta di Samudera Hindia Selatan Jawa.

Selain itu, sirkulasi siklonik juga terpantau di Laut Timur dan juga di Samudera Hindia Barat Bengkulu, yang membentuk daerah konvergensi yang memanjang dari wilayah Nusa Tenggara Timur hingga Laut Bandar, serta di perairan Barat Bengkulu. 

Kemudian daerah konvergensi lainnya juga diperkirakan memanjang dari wilayah Jambi hingga Sumatera Selatan, dari Laut Jawa bagian Timur Lampung hingga Utara Jawa Barat, di Laut Jawa, Laut Bandar hingga Laut Arafuru.

BMKG juga mewaspadai adanya peningkatan kecepatan angin permukaan hingga lebih dari 25 knot, yang terpantau di Laut Cina Selatan bagian Timur Vietnam hingga Laut Natuna Utara, di Laut Filipina, dan di Samudera Pasifik Utara Papua.

Sementara itu untuk gelombang tinggi yang perlu sobat waspadai terjadi di Laut Natuna Utara dengan ketinggian mencapai 2,5 hingga 4 meter.

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat