Universitas Muhammadiyah Bandung Giatkan Promosi, Incar Mahasiswa Baru dari Luar Negeri
UNIVERSITAS Muhammadiyah (UM) Bandung memulai langkah strategis dalam Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2025/2026. Salah satunya dengan menggelar acara Kick Off di Auditorium KH Ahmad Dahlan, lantai tiga kampus UM Bandung, pada Kamis (28/11).
Acara ini menjadi tonggak awal bagi UM Bandung untuk merealisasikan target 2.200 mahasiswa baru. Mereka juga mengincar calon mahasiswa dari luar negeri.
Kepala Bagian PMB dan Promosi UM Bandung Abdul Rohim menyatakan bahwa target tersebut sangat realistis. ”Meskipun UM Bandung baru berdiri delapan tahun, kami telah memiliki gedung 14 lantai, fasilitas lengkap, dan staf pengajar dosen profesional yang ahli di bidangnya,” ujarnya.
Untuk mencapai target tersebut, UM Bandung telah merancang berbagai strategi inovatif, termasuk memperluas promosi ke luar Pulau Jawa dan luar negeri yang menjadi terobosan baru tahun ini.
”Selain itu, kami juga akan memaksimalkan promosi melalui media, termasuk media sosial, dan memperbanyak roadshow ke sekolah-sekolah di Bandung Raya dan Jawa Barat,” tambahnya.
Rohim menekankan bahwa UM Bandung menyediakan berbagai jenis beasiswa untuk mendukung calon mahasiswa, seperti beasiswa kader Muhammadiyah, apresiasi seni dan olahraga, hafiz Al-Quran, hingga beasiswa Persyarikatan.
Ia juga mengajak para orangtua untuk mempercayakan pendidikan anak-anak mereka kepada UM Bandung yang berkomitmen memberikan pendidikan berkualitas.
Prioritas
Sementara itu, Rektor UM Bandung Herry Suhardiyanto menegaskan PMB merupakan prioritas utama kampus. ”Mahasiswa baru merupakan energi, semangat, dan kekuatan UM Bandung."
Dia menambahkan bahwa tanggung jawab ini bukan hanya berada di satu divisi, melainkan menjadi tugas bersama seluruh sivitas akademika UM Bandung.
Dengan promosi berbasis data dan pendekatan yang tepat sasaran, Rektor optimis UM Bandung akan terus berkembang, sejajar dengan kampus-kampus Muhammadiyah terkemuka lainnya di Indonesia.
”Kami juga akan meningkatkan kegiatan positif di kampus yang dapat mengakomodasi bakat siswa SMA/SMK/MA, sehingga mereka semakin tertarik bergabung dengan UM Bandung,” jelas Rektor.
Di sisi lain, Ketua Badan Pembina Harian UM Bandung Dadang Kahmad turut menyampaikan keyakinannya terhadap capaian target tersebut. Meskipun tantangan seperti menurunnya angka kelahiran dan kondisi ekonomi menjadi hambatan saat ini di Indonesia, UM Bandung dapat menjadikannya sebagai peluang yang berbuah keberhasilan.
”Organisasi dan kampus Muhammadiyah memiliki tingkat kepercayaan tinggi di masyarakat. Hal ini menjadi modal penting untuk menarik minat calon mahasiswa baru,” ungkap Dadang.
Ia pun optimis bahwa dengan kerja keras, target PMB UM Bandung akan tercapai. ”Siapa yang bersungguh-sungguh pasti akan berhasil."
Dengan strategi yang matang dan semangat kebersamaan, UM Bandung optimistis mampu mencapai target penerimaan mahasiswa baru dan semakin memperkokoh posisinya sebagai salah satu kampus unggulan di Indonesia. Saat ini, UM Bandung memiliki empat fakultas dengan delapan belas program studi.
Terkini Lainnya
19 Kadin Kota dan Kabupaten se Jawa Barat semakin Solid, Bersinergi Jalankan Program
PWI Peduli Kota Sukabumi Himpun Donasi, Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana
Jelang NataL dan Tahun Baru, Anggota DPR RI Fraksi NasDem Kunjungi Polres Tasikmalaya Kota
Kadin Jawa Barat Siap Jadi Ujung Tombak Pertumbuhan Ekonomi
Pemprov Jawa Barat Bantu Pemenuhan Beras CPPD bagi Warga Terdampak Bencana di Kota Sukabumi
Ribuan Rumah di Pesisir Pantura Subang Terendam Banjir
Lazis Darul Hikam Raih Predikat WTP dalam Laporan Keuangan Tahun 2023
Bauksit Jadi Komoditas Vital, Guru Besar ITB Angkat Potensinya Lewat Buku
Warga Desa Sukamaju Sukabumi Waspadai Bencana Susulan
Bandung Barat Urutan ke-4 Tertinggi Jumlah PMI Ilegal di Jawa Barat
Cegah Tengkes Pemkab Subang Berikan Layanan KB MOW Gratis
PYFAGROUP Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Cianjur
5.492 rumah rusak akibat bencana alam di Sukabumi
Pesisir Selatan Cianjur Terancam Gelombang Tinggi, Kecamatan Sindangbarang Surati Desa agar Waspada
Peringati Hari Juang Angkatan Darat, Kodim 0612 Tasikmalaya Gelar Operasi Katarak Gratis
Pemprov Jabar Perpanjang Masa Tanggap Darurat di Kabupaten Sukabumi
BPBD Kabupaten Subang Menebang Pohon Rawan Tumbang
Didukung Kampus Regional Bandung, Binus University Masuk 5 Besar Terbaik Versi THE WUR 2025
Hotel Indigo Bandung Dago Pakar Sambut Tahun Baru dengan Perayaan Holiday Hijinks
Beats & Vibes Digelar Aryaduta Bandung pada Perayaan Tahun Baru
Sambut Nataru 2025, Hotel Santika Pasir Kaliki Bandung Tawarkan Promo Akhir Tahun
Carnival, Perayaan Malam Tahun Baru 2025 di Novotel Bandung
Grand Hotel Preanger Siap Meriahkan Tahun Baru 2025 dengan Tema Safari and the Hidden Treasure
Bank BJB Raih Penghargaan Bank dengan Layanan Kas Terbaik dari Bank Indonesia
13 Rekomendasi Wisata Edukasi di Bandung
Sambut Libur Nataru, Objek Wisata Lembang Buka Wahana Baru
Merayakan Malam Christmas dan Tahun Baru 2025 di The Luxton Bandung
Kemeriahan Hari Jadi ke 8 Hotel De Paviljoen Bandung: From Good to Great
Rayakan Pergantian Tahun, Grand Savero Bogor Hadirkan Lost In Space 2025
Mariposa Magical Night: Perayaan Natal dan Tahun Baru di Swiss-Belresort Dago Heritage
12 Rekomendasi kuliner Pedas di Bogor
Hope, Fight & Love Christmas: Pengalaman Natal Tak Terlupakan di Holiday Inn, Bandung
Jabarano Coffee Hadirkan 14 Menu Baru, Bikin Santai Lebih Spesial
Spoonful All Day Dining Bandung Hadirkan Rasa Nusantara, Citarasa Rempah Sulawesi
Grand Dafam Braga Bandung Sajikan Masakan Nusantara Khas Sulawesi
10 Rekomendasi Kuliner Bandung, Wajib Dicoba saat Berwisata
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap