Terbentang 70 Km, Pesisir Pantai Selatan Cianjur Rawan Penyelundupan Narkoba

PESISIR pantai selatan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, cukup rawan menjadi daerah penyelundupan narkoba. Kondisi itu membuat elemen terkait perlu menguatkan kolaborasi pengawasan di wilayah tersebut.
Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Cianjur, M Affan Eko, menuturkan pesisir pantai selatan Kabupaten Cianjur terbentang dari Kecamatan Agrabinta yang berbatasan dengan Kabupaten Sukabumi hingga Kecamatan Cidaun yang berbatasan dengan Kabupaten Garut. Bentangannya mencapai hampir 70 km lebih.
"Wilayah perbatasan pesisir pantai jadi salah satu prioritas pengawasan. Terlebih karena Cianjur punya bentangan pesisir pantai selatan hampir 70 km lebih," kata Affan, Kamis (2/1).
Upaya preventif yang dilakukan di wilayah itu satu di antaranya dengan rencana membentuk Desa Bersih Narkoba (Bersinar). Lokasinya berada di Desa Jayagiri Kecamatan Cidaun.
"Dengan adanya Desa Bersinar, kita bisa memberikan pengertian kepada masyarakat maupun aparatur pemerintah desa untuk bersama-sama melakukan pencegahan dan pemberantasan narkoba," tegasnya.
Selain daerah pesisir pantai, kata Affan, pengawasan juga dilakukan di wilayah perbatasan dengan daerah lain. Affan mengaku sudah melakukan pemetaan daerah-daerah rawan penyelundupan narkoba dengan BNNK di masing-masing wilayah perbatasan.
"Misalnya dengan BNNK Sukabumi, Bandung, Bogor, maupun Garut," ucapnya.
Di Kabupaten Cianjur, wilayah yang cukup rawan peredaran narkoba berada di wilayah perkotaan. Kondisi ini satu di antaranya tak terlepas kemudahan akses.
"Mudah-mudahan tahun ini masih banyak Desa Bersinar yang dibentuk. Sehingga makin banyak desa yang peduli untuk melakukan pencegahan dan pemberantasan narkoba. Masyarakat pun bisa lebih proaktif. Ini perlu dukungan dari 32 camat untuk membangun Desa Bersinar," pungkasnya. (BB/J-3)
Terkini Lainnya
Jatah Pembuangan Sampah ke TPA Sarimukti tak Bisa Ditambah
Polres Tasikmalaya Kota Periksa 8 Saksi Penutupan Tambang Galian C Ilegal
Pawai Cap Go Meh Meriah di Kota Cirebon
Pemkot Sukabumi Sesuaikan Postur APBD untuk Efisiensi Anggaran
Tertib Lalu-Lintas, Warga Subang Dapat Hadiah Beras dari Polres
PBHI Minta KY Awasi MA dan PN Bandung Terkait PK Alex Denni
PosAja! Sukses Dukung Inacraft 2025 sebagai Official Logistics Partner, Volume Pengiriman Meningkat
Harmoni Keberagaman, Di Balik Perayaan Imlek Arista Montana di Megamendung
REI Jawa Barat Sambut Dukungan Likuiditas Rp80 Triliun Program 3 Juta Rumah dari BI
Tersertifikasi Distribusi Halal, Pos Indonesia Kembali Dipercaya Layani Pengiriman Logistik Jemaah Haji 2025
Sejumlah Titik di Jalan Tol Cipularang Perlu Perbaikan
50 Persen Anggaran Perjalanan Dinas Diblokir, Tunjangan Diharap Tetap Dibayarkan
Dinkes Kota Sukabumi Buka Layanan Cek Kesehatan Gratis, Siap Gandeng Pihak Swasta
Pengembangan Pertanian di Kota Sukabumi Terkendala Alih Fungsi Lahan
Puluhan Bencana Terjadi di Majalengka, Didominasi Tanah Longsor
Kota Bandung Kondusif Pascapilkada, Siap Hadapi Transisi Kepemimpinan
23 Rumah di Tasikmalaya Terdampak Pergerakan Tanah, 2 KK Mengungsi
Ayep Zaki Mengaku tidak Sabar untuk Segera Tingkatkan PAD dan Wujudkan Kota Wakaf
Avery de’Grand City Hotel Bandung Sambut Ramadan dengan Promo Alladin Ramadan
Ibis Bandung Pasteur Luncurkan Paket Buka Puasa Colorful Ramadan
Rayakan HUT ke-4, Vasaka Maison Bandung Gelar Maison Fun Run 2025
Pengalaman Imlek tak Terlupakan dalam Shanghai Temptation di Hotel Indigo Bandung Dago Pakar
Imlek Meriah dengan Promo Year of The Wood Snake di Luminor Hotel Metro Indah Bandung
Harris Hotel & Convention Festival Citylink Bandung Meriahkan Gelar The Old Town Market di Malam Imlek
13 Wisata Alam di Bandung yang Cocok untuk Liburan Keluarga
15 Wisata Alam Kabupaten Bandung yang Cocok Dikunjung saat Liburan
12 Rekomendasi Wisata Bandung, Cocok untuk Liburan Keluarga
14 Destinasi Wisata Alam Jawa Barat yang Cocok Dikunjungi saat Liburan
14 Destinasi Wisata Alam di Bandung yang Cocok Dikunjungi saat Liburan
15 Rekomendasi Wisata Alam di Bandung yang Cocok Dikunjungi saat Liburan
Sambut Imlek 2025, ibis Bandung Trans Studio Hadirkan “Fortune Fang” Chinese BBQ Buffet
Djaya Mandiri Sejahtera, Sarapan Pagi dan Malam dengan Kuliner Lezat dan Unik
Berawal dari Gerobak Sederhana, di Kuningan Alma Catering Sajikan Hidangan Penuh Cinta
Tiga Tempat Sarapan Lezat di Kota Bandung
Tiga Resto di Bandung dengan Hidangan Lezat dan Suasana Nyaman
13 Rekomendasi Kuliner Terfavorit di Bandung
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap