Daftar Makanan Rp10 Ribuan yang Bisa Dibeli di Jakarta Fair 2024
JAKARTA Fair Kemayoran (JFK) 2024 memasuki pekan ketiga penyelenggaraannya. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai produk makanan maupun minuman serba Rp10.000.
Tak lengkap rasanya ke Jakarta Fair tanpa membawa pulang tentengan berisikan snack atau jajanan ringan. Pasalnya, hal tersebut merupakan ciri khas setiap penyelenggaraan JFK.
Booth-booth peserta berlomba menawarkan paket kemasan yang berisikan camilan maupun minuman seharga Rp10.000. Satu paket biasanya berisikan 4-5 item dengan berbagai varian. Momen ini banyak dimanfaatkan oleh pengunjung yang datang. Tak heran, jika para pengunjung sampai memborong jajanan murah yang ada di Jakarta Fair Kemayoran.
Baca juga : Transaksi di Jakarta Fair Capai Rp4,5 Trilliun
Berikut ini jajanan serba Rp10.000 di Jakarta Fair 2024:
1. Indofood
Indofood menawarkan paket Rp10.000 untuk berbagai produknya. Satu paket yang ditawarkan berisikan chiki Chitato, Chiki Ball, Qtela, dan JetZ.
2. Snack Momogi
Momogi menawarkan paket snack berupa stick gurih dan berbagai variasi lainnya, termasuk chiki. Setiap kemasan berisi beberapa bungkus jajanan menggoyang lidah. Di sini, Sari Murni Group menghadirkan kemasan baru Momogi dan Criscito dalam bentuk 'Giant Pack'. Satu kemasannya berisikan puluhan snack dengan beragam varian rasa.
3. Oishi Chiki Package
Oishi hadir dengan paket snack murah. Satu paket yang ditawarkan berisikan sponge crunch, popcorn, popcorn pop, dan pillows.
Baca juga : Dishub DKI Minta Penyelenggara PRJ Tegas Tertibkan Parkir Liar
4. Paket Minuman Teh Sosro
Sosro senantiasa meramaikan Jakarta Fair Kemayoran dengan menawarkan paket-paket menarik. Cukup mengeluarkan Rp10.000, kamu bisa mendapatkan tiga Teh Botol Sosro atau bisa juga menukarkannya dengan tiket.
5. Paket Minuman Mayora
Mayora Group juga menawarkan paket minuman ringan dalam kemasan. Setiap paketnya berisikan 4-5 produk minuman yang terdiri dari berbagai merek dan varian.
Sebagai informasi, tiket JFK 2024 bisa dibeli secara online melalui laman website https://jakartafair.co.id/ atau https://eventguide.id/. Pembelian tiket juga bisa dilakukan secara offline atau onthespot.
Baca juga : Ormas Kuasai Lahan Parkir di Kawasan PRJ, Pemprov DKI Tak Bisa Berbuat Banyak
Berikut informasi jam buka pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024:
* Senin - Jumat : 15.30 - 22.00 WIB
* Sabtu dan Minggu : 10.00 - 22.00 WIB
(Z-8)
Terkini Lainnya
Berikut ini jajanan serba Rp10.000 di Jakarta Fair 2024:
1. Indofood
2. Snack Momogi
3. Oishi Chiki Package
4. Paket Minuman Teh Sosro
5. Paket Minuman Mayora
Berikut informasi jam buka pameran Jakarta Fair Kemayoran 2024:
Penutupan Jakarta Fair 2024 Dimeriahkan Drone Sky Show
Jakarta Fair Kemayoran 2024 Raup Transaksi Rp7,5 Triliun
Transaksi Jakarta Fair Kemayoran 2024 Tembus Rp4,5 Triliun
Transaksi di Jakarta Fair Capai Rp4,5 Trilliun
Dishub DKI Minta Penyelenggara PRJ Tegas Tertibkan Parkir Liar
Demi Hidup yang Lebih Sehat, Pilih Camilan Buah daripada Gorengan
Pentingnya Pilih Camilan Sehat Menurut Ahli Gizi
8 Buah ini Ramah Diabetes dan Cocok Sebagai Camilan
YLKI Tuntut Pemerintah Tindak Tegas Peredaran Camilan Ilegal Asal Tiongkok
Langkah Praktis Mengolah Mandu Beku Jadi Camilan Lezat
Refleksi Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia: Mendialogkan Pemikiran Fransiskan dengan Perspektif Sufi Yunus Emre
Krisis Mental Remaja: Tantangan Terlupakan
Man of Integrity Faisal Basri dan Hal-Hal yang belum Selesai
Rekonstruksi Penyuluhan Pertanian Masa Depan
Transformasi BKKBN demi Kesejahteraan Rakyat Kita
Fokus Perundungan PPDS, Apa yang Terlewat?
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap