Polri Terjunkan 8 Satgas Amankan Misa Paus Fransiskus dan ISF
Dua agenda besar berlangsung di Jakarta hari ini, yakni Misa Agung Paus Fransiskus di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) dan International Sustainability Forum (ISF) 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan bahwa untuk memastikan keamanan kedua agenda tersebut, Polri menurunkan delapan satgas dengan melibatkan total 4.730 personel.
"Dalam mengamankan dua agenda tersebut, Polri menyiapkan Operasi Tribrata Jaya 2024 dengan pelibatan kekuatan personel gabungan Mabes Polri dan Polda Metro Jaya total ada 4.730 Personel, terbagi dalam delapan satgas. Itu sudah termasuk satgas polres yang ada di polres wilayah, seperti Bandara Soekarno-Hatta dan Jakarta Pusat," kata Ade Ary dalam keterangannya, Kamis (5/9).
Baca juga : 4.730 Personel Gabungan Amankan Kegiatan Paus Fransiskus di Jakarta
Ade merinci, delapan satgas tersebut terdiri dari Satgas Preemtif dipimpin oleh Dirpolitik Baintelkam Polri, Satgas Preventif dipimpin oleh Dirsamapta Korsabhara Baharkam Polri, Satgas Pam Walrolakir dipimpin oleh Dirkamsel Korlantas Polri, Satgas Tindak dipimpin oleh Danpas Gegana Korbrimob Polri, Satgas Gakkum dipimpin oleh Penyidik Tindak Pidana Utama TK II Bareskrim, Satgas Anti Teror dipimpin oleh Dirtindak Densus 88 Anti-Teror Polri, Satgas Humas dipimpin oleh Karo PID Divhumas Polri, Satgas Banops dipimpin oleh Karoprovos Divpropam Polri.
Ade Ary mengatakan, dalam pengamanan dua agenda tersebut, Polri bersinergi dengan TNI dan Pemprov DKI. Polri telah melakukan rekayasa lalu lintas secara situasional dan mengatur lokasi kantong parkir dan drop off area untuk kelancaran lalu lintas.
"Kemudian Pemprov DKI juga mengimbau kepada instansi kementerian dan lembaga serta swasta untuk menerapkan WFH terhadap karyawannya yang bekerja di sekitaran akses yang dilintasi giat Paus dan ISF 2024," imbuhnya.
Ade Ary mengimbau kepada masyarakat yang tidak berkepentingan untuk menghindari kawasan GBK hari ini. Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk menciptakan suasana kondusif selama dua agenda tersebut berlangsung. (Fik/P-2)
Terkini Lainnya
Maroon 5 Bakal Gelar Konser di Jakarta 1 Februari 2025, ini Link dan Harga Tiketnya
Motivasi Masyarakat Berdonor, PMI Jakarta Gandeng Elitery Gelar Donor Darah
Cara Menuju JIS Naik Kendaraan Umum atau Pribadi, Lokasi Konser Bruno Mars di Jakarta
Rano Karno Sebut Jakarta Enggak Perlu Program Baru
Festival UMKM Meriahkan HUT ke-15 KAI Properti
Gandeng Grup Kpop Riize, Brand Kecantikan UIQ Rambah Pasar Tanah Air
Polisi Selidiki Tawuran yang Akibatkan Satu Orang Tewas di Jakpus
Polda Metro Identifikasi Temuan Kerangka Manusia di Tambun Bekasi
Misa Akbar Paus Fransiskus, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Kawasan GBK Senayan
Aktivis 98 Laporkan Hilangnya Kaesang Pangarep ke Polda Metro Jaya
Inilah Lokasi Sim Keliling di Jakarta Hari Ini
Imaji Perang Kembang dalam Pilpres 2024
Membela Perbedaan
Pemerintah Harus Atasi Turunnya Jumlah Kelas Menengah
Rekonstruksi Penyuluhan Pertanian Masa Depan
Transformasi BKKBN demi Kesejahteraan Rakyat Kita
Fokus Perundungan PPDS, Apa yang Terlewat?
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap