Heru Budi Tidak Lolos Diusulkan, PAN Dinamika Sangat Cepat
DPRD DKI Jakarta telah merumuskan tiga nama yang diusulkan menjadi calon Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta berdasarkan hasil rapat pimpinan gabungan (rapimgab) yang digelar hari ini.
Tiga nama yang paling banyak diusulkan menjadi calon Pj Gubernur DKI Jakarta yakni Teguh Setyabudi dengan 8 suara fraksi, Tomsi Tohir 7 suara dan Akmal Malik dengan 7 suara.
Adapun Teguh Setyabudi saat ini menjabat sebagai Dirjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Akmal Malik adalah Pj Gubernur Kalimantan Timur, dan Tomsi Tohir kini menjabat Plt Sekjen Kemendagri.
Baca juga : Dinilai Bawa Kedamaian, PKS Usul Heru Budi kembali Jadi Penjabat Gubernur DKI
Padahal, beberapa partai politik seperti PKS, PSI, Demokrat, dan NasDem sempat mengungkap bahwa fraksinya ingin mengusulkan agar Heru Budi Hartono kembali menjabat Pj Gubernur DKI.
Mendadak, pada saat rapat berlangsung, seluruh parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus kompak mengusulkan tiga nama selain Heru. PKS, PSI, Demokrat, dan NasDem pun ikut mengubah nama usulan agar seragam dengan KIM Plus.
Anggota Fraksi PAN DPRD DKI Jakarta Husen menjelaskan, perubahan dinamika politik, dalam hal ini mengusulkan nama Pj Gubernur DKI pengganti merupakan hal biasa.
Baca juga : Masa Jabatan Berakhir, Heru Budi: Diganti Atau tidak Terserah Mendagri
"Dalam politik kan gitu. Persoalan perpecahan politik itu hitungan menit, hitungan detik," kata Husen di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (13/9).
Husen mengaku, para parpol KIM Plus memang sempat melakukan konsolidasi untuk menyamakan usulan nama-nama calon Pj Gubernur DKI pengganti Heru yang masa jabatannya berakhir pada 17 Oktober mendatang. Konsolidasi itu baru dilakukan pagi tadi.
"Kan konsolidasi kan biasa aja, enggak ada masalah. Apalagi soal KIM, kan. Jadi, memang tujuan kita dalam kerangka untuk menyampaikan bagaimana Jakarta, maka pilih yang terbaik, ya," ucap Husen. (Far/P-2)
Terkini Lainnya
Komisi D DPRD DKI Prioritaskan Program Penanganan Banjir
Truk TNI Bikin Macet dan Terobos Lampu Merah, PJ Heru: Tanya Pangdam
Pj Heru Jatuhkan Sanksi ke Satpol PP yang Main Judi Online
Sulit Awasi ASN yang Judi Online, Heru Budi: Penggunaan Gawai Ranah Pribadi
Pj Gubernur akan Bina Anggota Satpol PP yang Terlibat Judi Daring
165 Satpol PP DKI Diduga Terlibat Judol, Pj Heru: Ditanyai Satu-Satu
Heru Tidak Kecewa Namanya Tidak Diusulkan Kembali
DPRD DKI Kirim 3 Nama Calon Penjabat Gubernur Pengganti Heru Budi ke Kemendagri
Dinilai Bawa Kedamaian, PKS Usul Heru Budi kembali Jadi Penjabat Gubernur DKI
Pj Heru Beberkan 6 PR Jakarta, Mulai dari Banjir hingga Polusi
75 Tahun Tiongkok dan Ambisi Globalnya Langkah Strategis Indonesia
Menyiapkan Generasi Mewujudkan Indonesia Emas 2045
Kerancuan Pendidikan, Pelayanan, dan Pembiayaan Kesehatan
Pembangunan Manusia dan Makan Bergizi Anak Sekolah
Menunggu Perang Besar Hizbullah-Israel
Rekonstruksi Penyuluhan Pertanian Masa Depan
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap