visitaaponce.com

DKI Alokasi Rp2 Triliun untuk Makan Bergizi Gratis dari Anggaran Pusat

DKI Alokasi Rp2 Triliun untuk Makan Bergizi Gratis dari Anggaran Pusat
Ilustrasi .(Antara/Maulana Surya)

PEMRINTAH Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengalokasikan sekitar Rp2 triliun untuk program makan bergizi gratis dalam rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) DKI Jakarta TA 2025.

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Ima Mahdiah, menjelaskan anggaran makan bergizi gratis itu dialokasikan dari dana bagi hasil. Dana bagi hasil tergolong sebagai pendapatan APBD DKI yang didapatkan dari pemerintah pusat melalui Kementerian Keuangan.

"Dari Rp6 triliun, itu sekitar Rp2 triliunan untuk makan bergizi. Kan itu anggarannya dari Kemenkeu, ucapnya kepada awak media, Kamis (24/10).

Menurut Ima, makan bergizi gratis tersebut rencananya diperuntukan siswa-siswi jenjang SD, SMP, dan SMA. Selain untuk siswa-siswi, makan bergizi gratis disebut juga diperuntukan ibu hamil.

Ia mengatakan, pemerintah pusat sengaja mengalokasikan Rp6 triliun untuk Pemprov DKI. Dari Rp6 triliun tersebut, Pemprov DKI akan mengalokasikan anggaran itu untuk penanganan banjir, kemacetan, hingga persoalan sampah.

Kata Ima, peruntukkan anggaran triliunan rupiah itu adalah program strategis nasional (PSN) yang terletak di Jakarta dan dinaungi Pemprov DKI.

"Itu memang PSN ya, kayak program2 strategis nasional yang bukan hanya makan siang gratis, ada mengenai kemacetan, banjir, sampah, yang memang berdampak langsung pada nasional," pungkasnya. (J-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Eksa

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat