Kuasa Hukum Tuding Kurator tak Serius Selamatkan Sritex

KUASA hukum PT Sri Rejeki Isman (Sritex), Patra M Zen menuding tim kurator tidak serius menyelamatkan perusahaan tekstil yang berkantor pusat di Sukoharjo, Jawa Tengah, itu.
Pada tahun lalu, Sritex diputus pailit oleh Pengadilan Negeri (PN) Niaga Semarang. Pengadilan menunjuk empat kurator untuk mengurus kepailitan Sritex. Mereka adalah Deni Ardiansyah, Nur Hidayat, Fajar Romy Gumilar, dan Nurma Candra Yani Sadikin. Patra menilai dalam proses hukum yang sedang dijalani Sritex, terdapat halangan dan hambatan yang menjurus kepada dugaan perbuatan pidana.
“Kami menilai kurator Sritex tidak memiliki visi dan kemauan untuk menyelamatkan Sritex. Kami bahkan menduga, kurator melakukan perbuatan yang dapat diklasifikasikan sebagai perbuatan pidana," tuding Patra dalam keterangan resmi, Selasa (14/1).
Kendati demikian, Patra tidak menjelaskan secara detail klasifikasi dugaan perbuatan pidana seperti apa yang dilakukan para kurator tersebut. Pihaknya mengaku akan melakukan upaya hukum untuk melawan sikap para kurator.
"Kami sedang menyiapkan langkah-langkah hukum untuk membela kepentingan klien kami," pungkasnya.
Sritex diketahui menunjuk Kantor Hukum Patra M Zen & Partners dan JG Partner sebagai kuasa hukum yang baru. Patra berpendapat Sritex perlu diselamatkan lantaran dianggap berkontribusi terhadap dunia industri dalam negeri selama puluhan tahun.
"Kami apresiasi sikap pemerintah yang telah memerintahkan penyelamatan Sritex. Kami berpendapat hal tersebut sangat pantas dilakukan, mengingat kontribusi Sritex yang sangat besar kepada dunia usaha dan masyarakat Indonesia selama 58 tahun," pungkasnya. (J-3)
Terkini Lainnya
Bawa Aspirasi Pekerja, Dirut Sritex Hadiri Rapat Kreditur Lanjutan
Menaker Dorong Sritex Tetap Berproduksi
Banyak Industri Runtuh, Ombudsman RI Kaji Regulasi Impor Barang Jadi
Ombudsman RI Duga Ada Pihak Berupaya Pailitkan Sritex
Berkejaran dengan Waktu, Nasib Kepailitan Sritex di Tangan Mahkamah Agung
Dahsyat! Tagihan Utang Sritex Mencapai Rp29,8 Triliun.
Sritex Berharap Dapat Beroperasi Kembali
DPR Tagih Janji Menperin Agus Gumiwang Selamatkan Karyawan Sritex
Presiden Prabowo Subianto Harus Turun Langsung Selamatkan Karyawan Sritex
Seratus Tahun Pram, Apakah Perempuan masih dalam Jerat yang Sama?
Menakar Pelonggaran GWM Perbankan
Kurikulum Cinta, Spirit Pendidikan Indonesia
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
Trumpisme dalam Tafsiran Protagorian: Relativitas dalam Ekonomi Global
PLTN di Tengah Dinamika Politik dan Korupsi, Siapkah Indonesia Maju?
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap