visitaaponce.com

PMK tidak Pegaruhi Harga Jual Hewan Ternak di Palu

PMK tidak Pegaruhi Harga Jual Hewan Ternak di Palu
Pemeriksaan pada sapi(ANTARA)

HARGA jual hewan ternak di Palu, Sulawesi Tengah, tetap stabil meski Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) kembali merebak. Salah satu pedagang, Amir Syam, mengaku, kabar merebaknya PMK sudah masuk ke Palu sudah sejak tujuh hari lalu.

“Alhamdulillah di Palu belum ada hewan ternak yang terjangkit virus PMK,” kata Amir kepada Media Indonesia saat ditemui di Pasar Hewan Palu, Rabu (15/1).

Menurut Amir, untuk harga sapi, kambing, hingga domba tidak ada perubahan. “Harga stabil. Sapi dikisaran Rp5 juta, kambing Rp2 juta, berita juga domba sekitar Rp2 juta. PMK belum memengaruhi harga di pasar,” imbuhnya. 

Pedagang lainnya, Subhan, menambahkan, meski PMK belum ditemukan di Palu, namun mereka tetap melakukan antisipasi. Salah satu contohnya hewan ternak yang sakit akan dikarantina dan tidak digabungkan dengan hewan ternak yang sehat. “Saat masuk penjualan kami pastikan hewan ternak sehat dan siap konsumsi. Itu kami jamin,” ungkapnya. 

Subhan berharap, PMK tidak masuk Palu. Namun peternak dan seluruh pedagang harus meningkatkan kewaspadaan. “Intinya kesehatan hewan ternak harus dijaga,” tuturnya.(M-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat