visitaaponce.com

FajarRian Siapkan Mental Hadapi Laga Perdana Olimpiade Paris 2024

Fajar/Rian Siapkan Mental Hadapi Laga Perdana Olimpiade Paris 2024
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto(AFP)

Tim bulu tangkis Indonesia akan mulai berjuang di Olimpiade Paris 2024. Hari pertama pertandingan cabor badminton akan bergulir di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Sabtu (27/7) WIB.

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjaga fokus demi mengawali babak penyisihan nomor ganda putra Grup C melawan ganda Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel. Laga pertama disadari Fajar/Rian bakal krusial.

"Kami akan berdiskusi lagi dengan pelatih, menonton video permainan mereka untuk menyiapkan strategi yang cocok. Sekarang tinggal jaga kondisi dan jaga mental," ungkap Rian.

Baca juga : Fajar Alfian, Atlet Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Kemenangan di laga pertama akan sangat penting untuk membangun mental. Di Grup C, Fajar/Rian juga bersaing dengan wakil tuan rumah, Lucas Corvee/Ronan Labar dan Satwikssairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).

Untuk nomor ganda, hanya dua pasangan teratas di klasemen yang akan lolos ke babak berikutnya. Fajar/Rian mengaku termotivasi besar untuk memberikan yang terbaik di Olimpiade Paris.

"Setiap Olimpiade memiliki cerita tersendiri. Perjuangan para senior terutama bulu tangkis yang meraih medali emas begitu menginspirasi kami," ucap Fajar.

Baca juga : Hasil Undian Ganda Putra Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024, Fajar/Rian di Grup C

Di sisi lain, Fajar/Rian mengaku berharap bisa turut serta pada defile tim Indonesia saat pembukaan Olimpiade. Namun jadwal pertandingan yang sudah dimulai membuat mereka memilih fokus ke laga perdana.

"Pastinya kami ingin ikut pembukaan Olimpiade. Ingin merasakan acara apalagi pembukaan Olimpiade tahun ini diselenggarakan di sungai Seine yang begitu indah dan romantis," ucap Fajar.

"Tapi memang jadwal kami sudah main pada Sabtu jadi kami memilih untuk fokus ke laga perdana saja. Semoga di lain kesempatan, kami bisa ikut," tandasnya. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat