48 Poin Nikola Jokic Bantu Nuggets Tundukkan Hawks
NIKOLA Jokic tampil gemilang dengan mencetak 48 poin dalam kemenangan telak Denver Nuggets atas Atlanta Hawks 141-111 pada laga lanjutan NBA, Senin WIB, yang sekaligus menghentikan tren kekalahan dua pertandingan beruntun Nuggets.
Sebelumnya, Nuggets mengalami kekalahan dari Washington Wizards dengan skor 122-113 pada akhir pekan kemarin, yang juga menjadi momen berakhirnya 16 kekalahan beruntun Wizards. Dalam pertandingan tersebut, Jokic mencetak rekor poin dalam kariernya dengan 56 angka, meskipun gagal membawa timnya menang.
Mengutip statistik di laman NBA, Jokic kembali menunjukkan dominasinya saat menghadapi Hawks dengan menambahkan 14 rebound dan delapan assist. Michael Porter Jr. turut berkontribusi besar dengan 26 poin, menyamai catatan tertingginya musim ini.
Di sisi lawan, De'Andre Hunter memimpin Hawks dengan 20 poin. Namun, ia sempat meninggalkan lapangan menuju ruang ganti pada kuarter ketiga setelah terkena blok keras dari Aaron Gordon. Meski tidak ada pelanggaran yang diberikan kepada Gordon, Hunter kembali bermain setelah beberapa waktu.
Kontribusi lain datang dari Dyson Daniels dengan 18 poin serta Trae Young yang mencetak 15 poin dan 10 assist untuk Hawks.
Absennya Jamal Murray karena cedera hamstring tidak menghalangi dominasi Nuggets. Denver mencatatkan rekor musim ini dengan 43 assist, termasuk 11 dari Russell Westbrook, serta akurasi tembakan 62,9 persen (56 dari 89 tembakan).
Denver langsung tancap gas sejak awal pertandingan, unggul 45-25. Hawks sempat memberikan perlawanan dengan memangkas defisit menjadi 51-39. Namun, dua dari enam dunk Porter di babak pertama membantu Nuggets mengembalikan momentum dan menutup paruh pertama dengan keunggulan 71-48.
Pada babak pertama, Nuggets mencatatkan akurasi tembakan 61,4 persen (21 dari 44 tembakan). Sebaliknya, Hawks mengalami kesulitan dengan akurasi hanya 33,3 persen (17 dari 51 tembakan), mendekati catatan terburuk mereka musim ini.
Selanjutnya, Nuggets dijadwalkan kembali bermain di kandang pada Sabtu melawan Los Angeles Clippers, sementara Hawks akan bertandang menghadapi New York Knicks pada Kamis. (Ant/Z-6)
Terkini Lainnya
Shai Gilgeous-Alexander Cetak 32 Poin, Oklahoma City Thunder Tekuk Philadephia 76ers
Kebakaran Hutan di Los Angeles Memaksa Penundaan Pertandingan NBA dan NHL
Patah Tangan Saat Latihan, Jabari Smith Jr Terancam Absen 4-6 Pekan
Mengaku Ingin Hengkang, Jimmy Butler Diskors 7 Laga oleh Miami Heat
Thunder Cetak Rekor Kemenangan Beruntun setelah Tundukkan Clippers
Patah Fibula, Jaden Ivey Naik Meja Operasi
Russell Westbrook Catatkan Triple-Double saat Nuggets Kalahkan Jazz
Russell Westbrook Cetak Sejarah NBA
Minnesota Timberwolves vs Denver Nuggets, Timberwolves Melaju ke Final Wilayah Barat Setelah 20 Tahun
Minnesota Timberwolves vs Denver Nuggets, Wolves Paksakan Semifinal Wilayah Barat Dilanjutkan ke Gim 7
Minnesota Timberwolves vs Denver Nuggets, Nuggets Samakan Kedudukan di Playoff NBA
Takdir Mahmoud Abbas Pascaperang Gaza
Menyimak Pidato Megawati
BRICS+: Kecakapan Kebijakan Energi Indonesia
PLTN di Tengah Dinamika Politik dan Korupsi, Siapkah Indonesia Maju?
Setelah 30 Kali Ditolak MK
Dokter Buruh
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap