Ini Kalender MotoGP Musim 2025

MOTOGP musim 2025 akan dihelat pada akhir bulan ini, dengan Sirkuit Internasional Chang, Thailand akan menjadi pembuka MotoGP musim ini, yang digelar di 18 negara dengan 22 sirkuit berbeda.
Seri pembuka di Thailand akan dimainkan pada 28 Februari sampai 2 Maret.
Dari 22 seri yang dimainkan, Sirkuit Termas de Rio Hondo di Argentina dan Automotodrom Brno di Ceko kembali ke kalender MotoGP. Selain dua sirkuit itu yang kembali ke kalender, ada sirkuit baru yang akan dijajal oleh Jorge Martin dan kawan-kawan, yaitu Sirkuit Balaton Park di Hungaria.
Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika akan kebagian seri ke-18 di musim ini. Balapan yang akan digelar di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat itu akan digelar pada 3-5 Oktober 2025.
Sebelum memasuki musim 2025, MotoGP sudah menggelar beberapa tes, di antaranya adalah tes pascamusim 2024 di Barcelona pada 19 November lalu.
Di tes ini, Alex Marquez menjadi yang tercepat. Adik Marc Marquez itu diikuti oleh Fabio Quartararo di posisi kedua, dan Francesco Bagnaia di posisi ketiga.
Tes shakedown MotoGP di Malaysia kemudian menjasi arena mencoba setelan baru pembalap. Tes ini sudah selesai digelar pada 31 Januari sampai 2 Februari.
Saat ini, para pembalap sedang memasuki tes pramusim di Malaysia yang digelar pada hari ini Rabu sampai Jumat. Tes berikutnya sebelum memasuki musim baru akan digelar di Thailand pada pekan depan 12-13 Februari.
Berikut jadwal MotoGP musim 2025:
- Sirkuit Internasional Chang, Thailand, 28 Februari-2 Maret 2025
- Termas de Rio Hondo, Argentina, 14-16 Maret 2025
- Sirkuit Amerika, Amerika Serikat, 28-30 Maret 2025
- Sirkuit Lusail, Qatar, 11-13 April 2025
- Sirkuit Jerez, Spanyol, 25-27 April 2025
- Sirkuit Le Mans, Prancis, 9-11 Mei 2025
- Sirkuit Silverstone, Inggris, 23-25 Mei 2025
- Sirkuit MotorLand Aragon, Aragon, 6-8 Juni 2025
- Sirkuit Mugello, Italia, 20-22 Juni 2025
- Sirkuit TT Assen, Belanda, 27-29 Juni 2025
- Sirkuit Sachsenring, Jerman, 11-13 Juli 2025
- Automotodrom Brno, Ceko, 18-20 Juli 2025
- Sirkuit Red Bull Ring, Austria, 15-17 Agustus 2025
- Balaton Park, Hungaria, 22-24 Agustus 2025
- Sirkuit Barcelona-Catalunya, Catalunya, 5-7 September 2025
- Sirkuit Dunia Misano Marco Simoncelli, San Marino, 12-14 September 2025
- Sirkuit Motegi, Jepang, 26-28 September 2025
- Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Indonesia, 3-5 Oktober 2025
- Sirkuit Phillip Island, Australia, 17-19 Oktober 2025
- Sirkuit Sepang, Malaysia, 24-26 Oktober 2025
- Sirkuit Portimao, Portugal, 7-9 November 2025
- Ricardo Tormo, Valencia, 14-16 November 2025.
(Ant/Z-6)
Terkini Lainnya
Berikut jadwal MotoGP musim 2025:
Marc Marquez Merasakan Ada Perkembangan di Ducati GP25 saat Tes Sepang
Ini Saran Rossi untuk Bagnaia supaya Bisa Kalahkan Marquez
Ducati Optimistis Bisa Berbicara Banyak di MotoGP 2025
Francesco Bagnaia: Persaingan Moto GP Lebih Sengit di 2025
Francesco Bagnaia Sebut tidak akan Terpengaruh dengan Gaya Balapan Marc Marquez
Marquez Bangga dengan Penampilannya di MotoGP 2024
Jadwal Siaran Langsung MotoGP Australia dan Posisi Starting Grid
Jadwal Lengkap F1 GP Austria 2024 di Sirkuit Red Bull Ring
Cek Jadwal MotoGP 2024. Kapan Giliran Mandalika?
Solusi atas Konversi 20 Juta Hektare Hutan untuk Food Estate
Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Reposisi Core Business Perguruan Tinggi dan Mengadaptasi Kebijakan Presiden Prabowo
Kebijakan Imperialisme Trump
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
Trumpisme dalam Tafsiran Protagorian: Relativitas dalam Ekonomi Global
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap