Kapolda Kunjungi Beberapa Polres untuk Pengamanan Pilkada Jawa Tengah
GUNA mengecek kesiapan pengamanan Pilkada Serentak 2024 di Jawa Tengah, Kapolda Jateng Irjen Pol Ribut Hari Wibowo kembali melakukan kunjungan ke sejumlah polres jajaran. Dalam kunjungan hari ini, Selasa (5/11) Kapolda didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah Ny. Diana Ribut Hari Wibowo mengunjungi Polres Temanggung, Polres Wonosobo dan Polres Kebumen.
Saat kunjungan pertama di Polres Temanggung, Kapolda Jateng dalam arahannya di Aula Sindoro Sumbing menekankan pentingnya kekompakan dan sinergitas dengan seluruh stakeholder dan pihak penyelenggara pemilu. Hal ini guna mencegah dan mengantisipasi terjadinya kecurangan dalam proses pilkada.
"Untuk antisipasi kecurangan pilkada, bekali anggota dengan bimbingan teknis (bimtek). Koordinasikan juga dengan Pj. Bupati Temanggung untuk melaksanakan bimtek terhadap linmas dengan tujuan antisipasi kecurangan pilkada," ujar Kapolda dihadapan 165 perwira Polres dan Polsek di Temanggung.
Sementara itu di Polres Wonosobo, Kapolda kembali menekankan komitmen Polri untuk menjaga netralitas dan keamanan Pilkada. Dihadapan 302 personel yang hadir, dirinya mengingatkan agar seluruh Bhabinkamtibmas aktif memantau kondisi lapangan untuk mencegah potensi gangguan keamanan.
“Kedepankan peran Bhabinkamtibmas untuk mengamati fenomena yang ada di tengah masyarakat sehingga dapat mengantisipasi secara dini gangguan kamtibmas di wilayah. Fokus dan antisipasi, jangan sampai muncul konflik horizontal. Kita harus netral dalam mengamankan jalannya pemilu,” pesan Kapolda.
Dalam kunjungan ke Polres Kebumen,Kapolda Jateng turut membahas mengenai dukungan Polri terhadap program Asta Cita, sebuah program yang sejalan dengan misi pemerintah.
"Kita harus terlibat dalam mendukung keberhasilan program ketahanan pangan demi kesejahteraan masyarakat," jelasnya.
Saat mendampingi Kapolda dalam kunjungan tersebut, Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah juga turut mengunjungi TK Bhayangkari di setiap polres yang dikunjungi. Dirinya berkesempatan menyaksikan proses belajar mengajar yang berlangsung.
Tak hanya itu, Ketua Bhayangkari Daerah Jateng juga mengecek fasilitas di setiap TK Kemala Bhayangkari serta beberapa program yang sedang berjalan, seperti program gemar menabung, program orang tua asuh, hingga gemar menanam, dan memastikan berjalan dengan baik.
Dengan kunjungan kerja ini, Kapolda Jateng berharap agar seluruh jajaran Polres di Jawa Tengah tetap siap dalam mengemban tugas menjaga ketertiban dan keamanan di daerah, terutama dalam menghadapi Pilkada serentak. Melalui sinergi antara Polri, TNI, masyarakat, dan pemerintah, Kapolda berharap dapat menciptakan suasana yang kondusif di tengah dinamika politik yang berkembang di Jawa Tengah. (Z-9)
Terkini Lainnya
Polda Metro Jaya Tetap Siaga Meski Situasi Kondusif Usai Pilkada 2024
Jelang Pilkada 2024, Bawaslu Sumut Bersama Forkopimda Gelar Patroli Skala Besar
Polri Pertebal Pengamanan Pilkada di Wilayah Rawan Konflik
TNI Kerahkan 169.369 Prajurit untuk Amankan Pilkada 2024
Polda Siagakan 218 Personel Amankan Debat Kedua Pilkada Sulteng
KPU Jatim Minta MK Tolak Gugatan Risma-Gus Hans
Dalil Risma-Gus Hans Dinilai tak Relevan
Hasil Resmi Pilgub Jateng, Ahmad Luthfi-Gus Yasin Raih 11,3 Juta Suara, Andika-Hendi 7,8 Juta Suara
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen Menang Telak di Pilgub Jawa Tengah
Hasil Pilkada Jateng, SMRC: Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang 59,16 Persen
Quick Count: Andika-Hendrar Kalah jadi Sejarah Ambruknya Kandang Banteng
Cara Berpikir Manusia VS Artificial Intelligence: Apa Implikasi Perbedaannya?
Israel Negara Kepala Batu!
Cahaya Megawati Menerangi Kegelapan
Trumpisme dalam Tafsiran Protagorian: Relativitas dalam Ekonomi Global
PLTN di Tengah Dinamika Politik dan Korupsi, Siapkah Indonesia Maju?
Setelah 30 Kali Ditolak MK
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap