Tegaskan Kewenangan terkait Makan Bergizi Gratis, KSAD Kami Hanya Bantu

KEPALA Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Maruli Simanjuntak menegaskan pihaknya hanya membantu pemerintah dalam program Makan Bergizi Gratis (MBG). Kewenangan utama, sambungnya, berada di Badan Gizi Nasional (BGN). Hal itu disampaikannya dalam acara Kartika Gathering 2025 TNI AD.
"Kalau hanya memberi peranan membantu mengkoordinir masyarakat, mengkoordinir segala macam itu kami sifatnya hanya membantu," jelas Maruli di Mabes TNI AD, Jakarta, Rabu (5/2).
Bantuan dari pihaknya dalam program tersebut, sambung Maruli, adalah menyediakan tempat untuk dapur memasak. Maruli juga menjelaskan, pihaknya membantu pemerintah dalam menyediakan data tentang sekolah, jumlah murid, maupun ibu hamil dalam radius satuan TNI AD bertugas.
"Jadi pertanyaan ke kami cukup dibatasi di situ saja. Kalau misalnya ada permasalahan pada saat pelaksanaan, ya, Badan Gizi yang bertanggung jawab," aku Maruli.
Lebih lanjut, Maruli menegaskan TNI AD tidak mengambil peran sebagai pengelola dapur dalam program MBG. Menurutnya, TNI AD hanyalah mendampingi program tersebut. Jika dibutuhkan, pihaknya siap menerjunkan personel dan kendaraan guna melancarkan program MBG.
"Jadi kita cuma mendampingi. Butuh personel, butuh kendaraan, mendata daerah, dan sebagainya, itu kami ikut. Jadi sampai sekarang kita sebenarnya tidak mengelola dapur satu pun. Jadi kami mendukung saja Badan Bergizi," tandasnya. (Tri/M-3)
Terkini Lainnya
300 Dapur Sehat Telah Dibangun untuk Makan Bergizi Gratis
Badan Gizi Nasional Bantah Soal Mitra MBG yang Mundur Akibat tak Dibayar
MBG di Bulan Puasa, Makanan Dibawa Pulang
Badan Gizi Nasional Perlu Paparkan Skema Makan Bergizi Gratis selama Ramadan
Serangga Bisa Jadi Menu MBG untuk Sesuaikan Potensi Daerah
Makan Bergizi, Masa Depan Prestasi: Komitmen TNI AD Menuju Indonesia Emas
Kodam Baru Menjawab Tantangan Perubahan Geostrategi
TNI AD Bentuk 100 Batalyon Baru untuk Dukung Pembangunan dan Pertanian
TNI AD: Lima Kodam Baru Bantu Pemerintah Wujudkan Swasembada Pangan
Jaga Keamanan Warga, Pasukan Kostrad Patroli di Pedalaman Papua
Ketika Menhan AS Beretorika
Alternating Family dan Perkembangan Keluarga Generasi Z
Hilangnya Kejujuran
Proyek Genom Manusia, Pedang Bermata Dua
Kebijakan Imperialisme Trump
Penyehatan Tanah untuk Peningkatan Produktivitas Pertanian
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap