Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep Didorong Maju Pilkada Bekasi
KETUA DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dedek Prayudi menyampaikan pihaknya telah menerima formulir pendaftaran pemilihan kepala daerah (pilkada) untuk ketua umumnya, Kaesang Pangarep. Formulir itu diserahkan oleh relawan Pro PaGi (Prabowo-Gibran) agar Kaesang dapat maju di Bekasi.
“Akhirnya DPP PSI menerima formulir tersebut. Karena semua serba dadakan, kami tidak diinfokan terkait kedatangan dari teman-teman relawan Pro PaGi. Mas Kaesang juga selepas umrah langsung ditodong berbagai urusan. Saya mewakili PSI secara kelembagaan. Belum sempat bertemu Mas Kaesang, tapi tadi sudah berbicara dengan asisten mas Kaesang untuk dijadwal pertemuan ulang, mungkin minggu depan,” ucap Dedek, Rabu (15/5).
Meski pihaknya telah menerima formulir tersebut, Dedek mengaku belum ada keputusan dari PSI apakah partainya itu akan menyetujui permintaan dari relawan Pro PaGi tersebut.
Baca juga : PSI Mengaku Belum Mengetahui Soal Pencalonan Kaesang di Pilkada Bekasi
“Tetapi yang jelas, aspirasi sudah kami dengarkan dari pro pagi, tentu kami mengikuti prinsip pak Jokowi bahwa kedudukan partai politik dan relawan itu sejajar. Sehingga kami mendengarkan aspirasi dari relawan, apapun yang akan jadi putusannya, itu pertimbangan dari internal kami nanti,” kata dia.
Di kesempatan yang sama, Ketua Relawan Pro PaGi, Richard Efendi Siregar menyampaikan bahwa dirinya bersama dengan beberapa elemen masyarakat menginginkan figur Kaesang untuk dapat maju di kontestasi pemilihan wali kota di Bekasi.
Dia mengatakan pihaknya membutuhkan sosok anak muda yang bisa memajukan Kota Bekasi.
“Kami sudah membawa formulir yang kemarin kami ambil. Sudah kami serahkan ini ke kantor PSI. Semoga aspirasi dari kami ini menghasilkan hal yang positif dan memberikan kabar gembira untuk warga Bekasi. Bahwa warga Bekasi membutuhkan figur mas Kaesang. Anak muda yang kami anggap bisa memajukan kota Bekasi dan hidup dan berdiri dalam Bhineka Tunggal Ika di kota Bekasi,” ujar Richard. (Z-8)
Terkini Lainnya
Kaesang: Kabinet Merah Putih Lebih Baik dari Sebelumnya
Kedatangan Kaesang Permudah Kerja KPK
PDIP: Klarifikasi Kaesang ke KPK Cuma Gimik
KPK Diminta Jangan Gampang Percaya Klarifikasi Kaesang
Mobil Harun Masiku Beserta Isinya Disita KPK
Klarifikasi Kaesang tidak Hentikan Pengusutan Dugaan Gratifikasi
Belajar dari Debat Pertama, KPU Riau Publikasikan Sembilan Nama Calon Panelis Debat Kedua
Akademisi: Komunikasi Efektif Kunci Penyelesaian Sengketa Pilkada di Era Digital
Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada Dinilai Sebabkan Demokrasi Indonesia makin Tercoreng di Mata Dunia
Cawe-Cawe Jokowi dan Politik Gentong Babi Kembali Terjadi di Pilkada Serentak 2024
Puji Baju Sekolah Gratis Prabowo, Ahmad Ali Disoraki Pendukung Lawan
Sejumlah Cagub Mengunjungi Kediaman Jokowi di Solo
Prabowo dan Asa di Tanah Papua
Pahlawan dan Korupsi
Meja Makan Sekolah untuk Pendidikan Karakter
Robohnya Mahkamah Kami
Jangan Sia-siakan Hak Demokrasi: Jadilah Pemilih Cerdas
Kematian Sinwar dan Perang Abadi
1.000 Pelajar Selami Dunia Otomotif di GIIAS 2024
Polresta Malang Kota dan Kick Andy Foundation Serahkan 37 Kaki Palsu
Turnamen Golf Daikin Jadi Ajang Himpun Dukungan Pencegahan Anak Stunting
Kolaborasi RS Siloam, Telkomsel, dan BenihBaik Gelar Medical Check Up Gratis untuk Veteran
Informasi
Rubrikasi
Opini
Ekonomi
Humaniora
Olahraga
Weekend
Video
Sitemap