visitaaponce.com

Canggih, Kulkas ini Terbuka dengan Perintah Suara

Canggih, Kulkas ini Terbuka dengan Perintah Suara
Perangkat dengan teknologi yang meminimalkan sentuhan makin diminati konsumen pada masa pandemi ini.(LG)

Kulkas cerdas dengan kontrol suara yang terbuka sesuai perintah -sehingga Anda tidak perlu menyentuh gagangnya dan berisiko menyebarkan, atau tertular, virus dan kuman lainnya. Produk idaman tersebut, khususnya di masa pandemi ini, siap dipamerkan LG pada Digital Consumer Electronics Show, bulan depan.

Kulkas itu bagian dari serial lemari es  'InstaView Door-in-Door', yang memang telah memiliki banyak fitur canggih, seperti pengenalan sistem suara, atau fitur titularnya yang memungkinkan kaca lemari yang gelap menjadi jernih (transparan) dengan dua ketukan di pintunya. 

Dengan prediksi pintu yang 23% lebih besar, LG belum mengungkapkan kapan model lemari es InstaView baru akan tersedia secara komersial.

Pada April silam, ABI Research memperkirakan bahwa perangkat yang dikendalikan suara yang memungkinkan pengguna menghindari menyentuh sesuatu akan mengalami peningkatan permintaan sebesar 30% gegara covid-19.
 
'Pembeli tidak lagi harus bersusah payah membuka pintu lemari es dengan tangan penuh dengan bahan makanan saat mereka cukup mengatakan ‘Buka pintu kulkas’,” kata juru bicara perusahaan seperti dilansir Daily Mail.
 
Menurutnya, teknologi suara interaktif LG juga memungkinkan untuk menanyakan agenda hari ini di lemari es atau memeriksa status dispenser es dan air.

Di samping fitur kendali jarak jauh - yang juga dapat digunakan bersama-sama dengan asisten Alexa dari Amazon untuk memeriksa cuaca, memutar musik, atau memesan filter air baru - rangkaian InstaView yang diperbarui juga akan menampilkan teknologi sanitasi berbasis cahaya. Sistem yang disebut UVnano ini menyala sekali dalam satu jam untuk menggunakan sinar ultraviolet untuk mensterilkan keran dispenser air lemari es – diklaim membunuh 99,9% kuman.

'Popularitas peralatan LG selama tahun yang sulit ini cukup mengejutkan kami,' komentar presiden LG Electronics Home Appliance & Air Solution Company, Lyu Jae-cheol.

Jajaran kulkas InstaView lengkap LG akan ditampilkan sebagai bagian dari Pameran Elektronik Konsumen 2021, yang diadakan di Las Vegas tahun ini dari 11-14 Januari. Karena pandemi virus corona, acara - yang pada tahun-tahun sebelumnya biasanya dihadiri sekitar 200.000 tamu - akan diadakan secara digital, tanpa hadirin secara langsung. (M-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Irana Shalindra

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat