visitaaponce.com

Kelly Tandiono Rajin Pungut Sampah

Kelly Tandiono Rajin Pungut Sampah
AKTRIS dan model Kelly Tandiono(MI/IMMANUEL ANTONIUS )

AKTRIS dan model Kelly Tandiono, 32, punya kebiasaan unik, yakni membawa karung beras ketika berlibur. "Kalau lihat sampah, ya, dipungut," ujar Kelly ketika ditemui dalam acara #Bijakberplastik di Jakarta.

Kebiasaan Kelly ini telah dimulai ketika menjadi relawan di Pulau Sumba. Ia mengenang pengalamannya ketika membersihkan sampah di pulau tersebut. "Orang-orang di sekitar sana jadi ngikutin," jelas Kelly.

Kebiasaan ini juga dia lakukan di mana pun, termasuk saat berenang di laut dan mengikuti triatlon. Saat berkunjung ke tempat wisata, Kelly juga menjalankan aksi pungut sampah ini. "Sedih ya kalau banyak sampah," tukas mentor Asia's Next Top Model 4 itu.

Kelly pun berencana untuk melakukan plogging alias joging sambil memungut sampah pada Hari Bebas Kendaraan 18 Agustus mendatang. Sehatnya dapat, juga bisa jaga lingkungan," ujarnya.

Demi lingkungan juga, Kelly membiasakan diri membawa tas jinjing saat berbelanja serta membawa tumbler sebagai tempat minum. Hal itu menurutnya bisa mengurangi sampah, terutama plastik. (Ant/H-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Triwinarno

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat