visitaaponce.com

Jalin Kerja Sama, Bank Woori Saudara Berikan Dukungan Beasiswa dan Program Magang Untuk Mahasiswa Berprestasi di Bina Nusantara

Jalin Kerja Sama, Bank Woori Saudara Berikan Dukungan Beasiswa dan Program Magang Untuk Mahasiswa Berprestasi di Bina Nusantara
Bank Woori Saudara Berikan Dukungan Beasiswa dan Program Magang Untuk Mahasiswa Berprestasi di Bina Nusantara.(dok. Bank Woori Saudara )

PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk (Bank Woori Saudara/BWS), hari ini resmi menjalin kerja sama dengan Universitas Bina Nusantara (Binus) untuk pemberian dukungan beasiswa dan program magang bagi para mahasiswa berprestasi di Universitas Bina Nusantara. Peresmian penyerahan pemberian CSR kerja sama dilakukan bertepatan dengan acara pembukaan Binus Hybrid Job Expo 43 yang berlangsung pada tanggal 10-11 Juni 2024 yang berlokasi di Universitas Binus Kampus Anggrek, Jakarta.

Penyerahan pemberian Bantuan CSR secara simbolik diberikan langsung oleh Edwin Sulaeman selaku Direktur Bussines Support Bank Woori Saudara kepada Judi Arto selaku Direktur Marketing dari Bina Nusantara. 

“Melalui program dukungan beasiswa dan magang ini, kami berharap dapat mendukung para mahasiswa/mahasiswi Binus yang berprestasi untuk mencapai potensi terbaik mereka dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa Indonesia. Selain itu juga kami berharap ini merupakan langkah awal Bank Woori Saudara dan akan terus berkembang untuk dapat terus berkomitmen dan berkontribusi untuk Pendidikan di Indonesia.” Ujar Edwin Sulaeman.

Program dukungan beasiswa Bank Woori Saudara ditujukan bagi mahasiswa dengan prestasi akademik yang baik. Para penerima beasiswa akan mendapatkan dukungan keuangan dalam bentuk biaya kuliah dan biaya hidup. Selain program beasiswa, Bank Woori Saudara juga membuka kesempatan bagi para mahasiswa untuk mengikuti program magang. Para peserta magang akan mendapatkan pengalaman kerja yang berharga di lingkungan Bank Woori Saudara.

Pada acara ini juga Bank Woori Saudara membuka booth Job Expo untuk mahasiswa dan mahasiswi serta para alumnus dari Bina Nusantara yang ingin mengetahui lebih banyak tentang Bank Woori Saudara dan berminat untuk bergabung bersama Bank Woori Saudara. (RO/P-5)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akmal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat