visitaaponce.com

Brasil Tarik Duta Besarnya dari Israel

Brasil Tarik Duta Besarnya dari Israel
Ilustrasi(AFP)

Presiden Brasil Luiz Inacio Lula da Silva menarik duta besar negaranya untuk Israel Federico Mayer. Langkah tersebut merupakan bagian dari bentuk ketegasan dalam menentang aksi biadab Israel di Palestina.

Sebelumnya, dalam pidato di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Uni Afrika di Addis Ababa, Presiden Brasil Luiz Inacio Lula da Silva menyebut apa yang terjadi di Jalur Gaza bukanlah perang, melainkan genosida.

"Apa yang terjadi di Jalur Gaza bukan perang, melainkan genosida. Apa yang terjadi di Jalur Gaza terhadap rakyat Palestina bukannya belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah. Itu pernah terjadi ketika Hitler memutuskan membunuh orang-orang Yahudi," kata Lula kepada wartawan di Addis Ababa, di sela-sela pertemuan puncak Uni Afrika.

Baca juga : Konflik Brazil-Israel Meningkat karena Lula Dinyatakan 'Persona Non Grata'

Israel kemudian mengkritik Lula karena menyamakan perang Israel di Jalur Gaza dengan Holokaus terhadap Yahudi oleh Hitler.

Tel Aviv mengatakan akan memanggil duta besar negara Amerika Selatan tersebut sebagai langkah protes resmi pada Senin (19/2).

Baca juga : Sidang ICJ Soal Penjajahan Israel di Palestina Dimulai

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat