visitaaponce.com

Kiat Padu Padan Batik, Inspirasi Kelana Wastra Fashion Fest 2024

Kiat Padu Padan Batik, Inspirasi Kelana Wastra Fashion Fest 2024
Padu padan wastra nusantara dengan vest(Dok: Kelana Wastra Fashion Fest 2024)

PESONA wastra Nusantara seperti tenun dan batik sudah banyak hadir dalam potongan busana kekinian yang bisa dikenakan di berbagai acara.

Media Indonesia berkesempatan hadir di acara Wastra Trunk Show Green and Trendy Kelana Wastra Fashion Fest 2024 pada Jumat (26/4) yang menghadirkan ragam rancangan busana batik dari 9 anggota Indonesia Fashion Chamber (IFC).

Variasi busana batik yang dikenakan para model di runway tampak modis dan memukau, bisa dijadikan inspirasi untuk padu padan busana batik dengan busana lainnya.

Baca juga : Kanusaba Lestarikan Tenun dan Batik Sekaligus Dukung UMKM

1. Outer

Beragam busana batik bisa dikenakan dengan outer. Apabila kamu mengenakan busana bermotif, kamu bisa mengenakan outer polos sehingga tampilan tidak terkesan ramai. Sebaliknya, jika kamu mengenakan outer motif batik, pilihlah atasan dan bawahan yang sedikit bermotif atau polos. 

Seperti pada busana yang ditampilkan di Kelana Wastra Fashion Fest 2024, model mengenakan atasan yang sedikit bercorak dan bawahan polos kemudian dipadukan dengan outer bermotif panjang dengan warna keseluruhan yang senada. Tampilan semakin memukau dengan warna biru pada outer yang kontras dengan warna keseluruhan yakni broken white.

2. Kemeja polos

Kamu bisa memadukan kemeja polos dengan celana atau rok batik. Pun menambahkan obi bermotif dengan warna yang kontras sehingga menambah warna pada busana. 

Baca juga : UBL Gelar Pameran Batik dan Tenun Baduy Wastra Nusantara

Selain itu, bisa tambahkan aksesoris seperti kalung atau ikat pinggang dengan hiasan manik-manik sehingga tampilan semakin menarik.

3. Blazer

Blazer tidak hanya bisa dikenakan untuk acara formal seperti ke kantor atau acara penting lainnya, tetapi juga untuk acara semi formal, dan bisa dipadupadankan dengan batik atau tenun. 

Kamu bisa memadukan atasan polos atau bawahan batik atau tenun baik berupa rok maupun celana kemudian dipadukan dengan blazer polos. Kesan tidak terlalu formal bisa dihadirkan dengan kombinasi busana tersebut. 

Baca juga : Pameran Warisan 2022 Mengusung Tema 'Batik Sekar Jagad'

4. Vest

Pilihan lainnya ialah vest. Kamu bisa memadukan vest bermotif dengan atasan polos berwarna kontras. Seperti atasan putih polos dipadukan dengan vest bermotif dan berwarna cokelat.

Untuk bawahannya, kamu bisa memakai rok atau celana motif batik yang berwarna senada dengan vest batik ataun tenun yang kamu kenakan.

5. Celana Cargo

Selain rok, kamu juga bisa memadukan atasan batik atau tenun dengan celana cargo polos. Apabila kamu memilih atasan polos, kamu bisa mengenakan celana cargo yang bermotif batik. 

Jika kamu menyukai banyak motif pada busana, kamu bisa mengenakan atasan dan celana cargo yang bermotif seperti dikenakan model pada Kelana Wastra Nusantara Fest 2024.(M-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat