visitaaponce.com

Aqsa Sutan Aswar Jadi Juara Turnamen di AS

Aqsa Sutan Aswar Jadi Juara Turnamen di AS
Aqsa Aswan (kanan) saat menerima trofi juara P1 Aquacross round-4 di Pantai Penscola, Florida, Amerika Serikat.(Dok PP IJBA)

CABANG olahraga jetski berbangga karena atlet andalan mereka, Aqsa Sutan Aswar, baru saja menjuarai ajang P1 Aquacross round-4 di Pantai Penscola, Florida, Amerika Serikat (AS), pada 7 dan 8 September lalu.

Tidak tanggung-tanggung, gelar yang didapatkan pria berusia 22 tahun tersebut merupakan kelas paling bergengsi yakni Pro Endurance 300.

Pada kejuaraan internasional itu, Aqsa turun bersama kakaknya, Aero Aswar di bawah bendera Indonesia Jet-Sport Boating Association (PP. IJBA).

Kejuaraan yang juga diikuti para pemain kawakan jetski kelas dunia tersebut melangsungkan empat ronde atau dalam kalangan pejetsi disebut moto.

Sejak dimulainya moto pertama hingga moto keempat, Aqsa selalu melakukan start terbaik dan unggul dari para pejetski lainnya atau bisa dibilang ia melakukan holeshot.

Baca juga: Haornas 2019, Jokowi: Ayo Berolahraga!

Pada putaran awal, ia berhasil mengungguli pejetski dunia seperti Chris Macclugage, Aero Aswar, Brian Baldwin, dan Eric Francis yang senantiasa menguasai arena kejuaraan P1 Aquacross US maupun kejuaraan internasional lainnya.

Aqsa berhasil meraup poin tertinggi pada moto pertama dan ketiga. Sementara pada moto kedua, Aqsa kalah tipis dari Brian dan Chris.

Di moto keempat yang merupakan babak akhir, jetski yang digunakan Aqsa mengalami masalah serius. Hal itu terjadi lantaran ada masalah ketika ia berusaha mengungguli pejetski lainnya, sehingga akhirnya tidak mampu menyelesaikan finis.

Meski begitu, karena poin yang dikumpulkan Aqsa pada moto satu sampai tiga sebelumnya sudah cukup tinggi dan pejetski lainnya tidak mampu melampauinya, dia tetap kokoh dan menjuarai kejuaraan P1 Aquacross round-4 2019 dengan nilai tertinggi yakni 67 poin. Sementara dua pejetski dunia lainnya yakni Brian Baldwin dan Chris Macclugage berhasil finis dengan poin tipis di bawah Aqsa yakni masing-masing 65 poin.

Aero Aswar sendiri sempat beberapa kali mengalami masalah dengan mesin jetskinya sehingga hanya mampu berada di posisi overall ke-9.

Keduanya berharap balapan kali ini akan menjadi modal utama dalam menghadapi kejuaraan dunia World Finals 2019 yang akan diselenggarakan pada Oktober 2019 di Havasu City, Arizona, Amerika Serikat.

Ketua Umum PP IJBA Saiful Sutan Azwar mengaku cukup puas dengan pernampilan kedua atletnya. Dia pun sedikit membagikan mengenai kesulitan yang dihadapi Aqsa dan Aero ketika berada di Amerika.

"Saya puas walaupun keduanya tidak memiliki waktu istirahat yang cukup setelah melalui penerbangan panjang yang melelahkan dari Jakarta. Selain mereka juga tidak lagi melakukan proses klimatisasi suhu maupun setting jetski setibanya di Amerika atau dengan kata lain ketika mereka datang mereka langsung mengikuti balapan tanpa penyesuaian tetapi mampu memenangkan pertarungan diantara pembalap dunia lainnya," ungkap pria yang biasa disapa Fully dalam keterangan tertulisnya, Selasa (10/9). (OL-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat