visitaaponce.com

Meski Baru Pulih dari Penyakit Paru, Ocon Targetkan Kemenangan di Formula 1 2023

Meski Baru Pulih dari Penyakit Paru, Ocon Targetkan Kemenangan di Formula 1 2023
Pembalap Alpine Esteban Ocon(AFP/Ben Stansall)

PEMBALAP Alpine Esteban Ocon mengatakan dirinya bersemangat untuk membidik kemenangan di Formula 1 musim 2023, meski ia baru saja sembuh setelah melawan penyakit paru-paru.

Ocon mengatakan, dirinya sudah mulai membaik bahkan dinyatakan pulih dari virus yang menyerang paru-parunya, beberapa waktu lalu. Namun, ketika persiapan di musim dingin, ia mengalami masa yang cukup sulit.

"Saya benar-benar sakit selama musim dingin, jadi saya harus berusaha keras untuk mencoba dan kembali ke tingkat kebugaran terbaik, dan saya telah melakukannya. Cukup menantang, tapi saya senang dengan hasilnya, dan siap untuk memulai musim ini," kata Ocon, dikutip dari laman resmi F1, Sabtu (18/2).

Baca juga: Hamilton Pede Tatap Musim 2023 Usai Menguji W14 di Silverstone

Pebalap Prancis itu bergabung dengan rekan senegaranya Pierre Gasly musim ini di tim balap Alpine.

Alpine finis keempat di kejuaraan konstruktor tahun lalu setelah pertarungan menegangkan dengan McLaren.

Dengan target yang lebih tinggi, Ocon mengatakan kondisi sudah jauh lebih baik dibandingkan beberapa waktu lalu.

"Saya merasa lebih kuat, saya lebih kuat dari sebelumnya karena kesinambungan dengan tim ini, mendapatkan lebih banyak pengalaman, dan mengetahui mobil tahun lalu dengan sangat baik," ujar Ocon.

"Tahun lalu berjalan cukup baik, dan ini adalah tahun kedua dengan peraturan dan orang-orang yang sama di sekitar saya. Maka, ini adalah momen yang baik untuk terus melangkah," imbuhnya.

Setelah meraih 92 poin untuk Alpine tahun lalu, Ocon menikmati musim dengan skor tertingginya di F1 hingga saat ini. 

Musim ini akan menandai pertama kalinya sang pembalap memulai kampanye full time selama tiga kali berturut-turut dengan Alpine.

"Saya merasa baik, dengan pengalaman dan mengetahui banyak hal membantu saya dari waktu ke waktu dan perkembangan saya belum berakhir. Selama saya merasa saya berkembang, saya bahagia dan termotivasi," katanya.

Peringkat keempat di kejuaraan juga mewakili hasil terbaik Alpine sejak mereka berganti nama dari Renault, dan Ocon memiliki harapan besar untuk timnya dan mobil A523.

"Jelas, apa yang kami lewatkan tahun lalu adalah sebuah pencapaian; ini jelas sesuatu yang ingin saya pertahankan dan finis di podium akan menjadi sesuatu yang luar biasa untuk kami capai," pungkas Ocon. (Ant/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat