visitaaponce.com

Nadal Antusias Bermain di Roma meski nonunggulan

Nadal Antusias Bermain di Roma meski nonunggulan
Petenis Spanyol Rafael Nadal(AFP)

PETENIS asal Spanyol Rafael Nadal mengatakan bahwa ia tetap antusias bisa bermain di Roma meski bermain dengan status nonunggulan di Italia Terbuka dan berperingkat 305.

“Semua pertandingan sekarang ini berat bagi saya, sulit dan lebih tidak dapat diprediksi dibandingkan sebelumnya bagi saya, terutama di lapangan tanah liat” kata petenis berusia 37 tahun yang telah 10 kali menjuarai Italia Terbuka itu, dikutip dari AFP, Kamis (9/5).

“Saya menerima peran itu. Saya menerima tantangan itu. Saya bersemangat dengan cara saya bisa bermain jika saya terus bekerja dengan cara yang benar dan tubuh saya mengizinkan.”

Baca juga : Nadal Tegaskan Tekad Tampil Kompetitif di Prancis Terbuka

Juara tunggal Grand Slam 22 kali itu baru saja kembali ke tur setelah lama absen karena cedera. Dia akan memulai perjuangannya di Roma melawan petenis kualifikasi Belgia Zizou Bergs. Nadal tidak menganggap remeh lawannya tetapi percaya diri dengan persiapan pertandingannya saat ini.

“Saya bersemangat bisa bermain di Roma. Ini adalah turnamen yang membawa kembali banyak kenangan tak terlupakan," kata Nadal, yang akan berusia 38 tahun pada 3 Juni mendatang.

“Tetapi hari demi hari. Ini akan menjadi minggu ketiga saya hampir berturut-turut dalam tur ini, turnamen ketiga hampir berturut-turut. Hal itu sudah lama tidak terjadi -- itu kabar baik. Saya harus terus maju. Saya harus terus mengeksplorasi bagaimana saya bisa bermain setiap hari,” lanjutnya.

Nadal bukan satu-satunya petenis top yang mengalami masalah cedera. Bintang muda Jannik Sinner dan Carlos Alcaraz absen di Roma. “Ketika Anda memaksakan tubuh Anda hingga batasnya, Anda akan cedera,” kata Nadal. (P-5/Ant)

 

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akmal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat