visitaaponce.com

PT BMI Berbagi Iftar di Sejumlah Lokasi

PT BMI Berbagi Iftar di Sejumlah Lokasi
PT BMI berbagi ifftar dengan anak yatim dan panti asuhan(Dok.BMI)

PT Berjaya Makmursukses Indotama (BMI) memanfaatkan momentum Ramadan untuk berbagi kehangatan dan kebersamaan dengan masyarakat, termasuk bersama anak-anak panti asuhan.

Berbagi iftar dilakukan di berbagai lokasi dengan tujuan membantu menyediakan makanan berbuka puasa dari brand Selera Bahari, Teman Nongkrong, Teman Ice Cream and Tea, serta Selera Sambal.

Di Panti Asuhan An-Nur di Depok, PT BMI berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yang tinggal di panti asuhan dan masyarakat di sekitar Plaza Yummypedia, Cideng, Jakarta Pusat.

Baca juga : Civitas Akademika Universitas Pancasila Bangun Solidaritas

"Dalam buka puasa ini, selain diisi dengan ceramah, anak-anak juga berkesempatan mengambil sendiri dan menikmati es krim dari brand Teman Ice Cream and Tea yang merupakan salah satu brand di bawah PT BMI," kata Chief Marketing Officer (CMO) BMI, Claudia Zevanya, Sabtu (6/4).

Kegiatan itu itu sebagai bagian dari program Jumat Berkah yang rutin digelar perusahaan setiap pekannya.

"Jadi sebenarnya kegiatan sosial ini bukan kegiatan sekadar mengisi bulan Ramadan saja, akan tetapi setiap bulan dan setiap Jumat kami juga mengadakan kegiatan sosial. Kegiatan berbagi ini sudah menjadi agenda tetap kami," pungkasnya.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Heryadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat