visitaaponce.com

Comedy Island Indonesia akan Segera Hadir di Prime Video

Comedy Island Indonesia akan Segera Hadir di Prime Video
Sutradara Comedy Island Patrick Effendy (kanan) saat berbicara di konferensi pers Prime Video.(MI/Joan Imanuella Hanna Pangemanan)

PRIME Video segera menghadirkan serial komedi terbaru original berjudul Comedy Island, yang merupakan tayangan komedi unscripted yang memiliki karakteristik yang berbeda dari tayangan serupa yang telah ada sebelumnya. Comedy Island merupakan proyek unscripted lokal pertama dari Prime Video yang ditujukan untuk Asia Tenggara.

Tayang secara perdana dengan seluruh episode, Comedy Island dapat Anda saksikan pada 9 November 2023. 

Comedy Island mengumpulkan lebih dari 10 artis tanah air dari berbagai latar belakang di sebuah pulau untuk mengikuti petualangan. 

Baca juga: Berawal dari Gemar Biliar, Salman Aristo Produksi Serial The Aces

Patrick Effendy, selaku sutradara, membagikan nama-nama pemain dari seri ini yakni Tora Sudiro, Asri Welas, Cinta Laura, Mang Osa, Nirina Zubir, Tretan Muslim, Uus, Onadio Leonardo, Dustin Tiffani, Aming, dan Muzakki Ramdhan.

Sinopsis Resmi Comedy Island

“Sekelompok komedian dan aktor Indonesia memulai petualangan yang mengocok perut ketika mereka terdampar di sebuah pulau terpencil. Tanpa disadari, mereka dipaksa berkompetisi dalam berbagai permainan peran yang aneh, di mana mereka harus berimprovisasi untuk bertahan hidup dan menemukan cara untuk melarikan diri dari pulau tersebut.”

“Mengambil gambar di sebuah pulau dengan set yang besar dan menampilkan talenta komedi terbaik Indonesia, Comedy Island Indonesia merupakan format ambisius dan inovatif yang memadukan realitas, komedi, dan petualangan,” kata Head of Originals Indonesia di Prime Video Raphael Phang. 

Baca juga: Mawar de Jong Pakai Prostetik untuk Pertama Kali di Love Ice Cream

Menurutnya, Comedy Island menjadi salah satu standar baru untuk penceritaan Indonesia yang autentik, sekaligus menunjukkan komitmen kami terhadap para kreator lokal dan menghadirkan konten yang relevan secara budaya kepada penonton lokal dan internasional. 

“Waktu itu, pas kita duduk bareng sama cast, kita cuman ingin have fun dan pengen lucunya itu genuine supaya nyampe ke orang yang nonton,” ujar Patrick Effendy. 

Para kru bersama dengan pemain sepakat untuk melakukan pengambilan gambar terlebih dahulu agar unsur lucu yang tidak dibuat-buat dapat terlihat. 

Patrick Effendy juga membagikan ikatan antara pemain sangat kuat dalam proses syuting yang dilakukan selama satu bulan di pulau terpencil tersebut. Contohnya seperti Cinta Laura yang dihadapkan dengan komika seperti Tretan Muslim, Uus, Onadio Leonardo dan Dustin Tiffani. 

“Begitu dikelilingi dengan orang-orang yang lumayan ngawur gitu ya, Cinta Laura ini akan bereaksi layaknya Cinta Laura dan pasti belum pernah dilihat oleh penonton,” jelas Patrick.

Raphael Phang juga mengatakan Comedy Island bersama dengan 12 film dan serial lokal Indonesia ini dapat dinikmati oleh semua penonton Prime Video di seluruh dunia. 

Selain Comedy Island, Anda juga akan disuguhi karya klasik ikonik yang begitu dicintai dan kembali hidup dengan membawa sederet pengisi suara terkemuka seperti Fluxcup dalam Takeshi’s Castle di permainan populer dihidupkan kembali dalam skala yang lebih besar dan rintangan baru yang menakutkan muncul satu per satu. (Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat