visitaaponce.com

Apa Sih yang dimaksud dengan TOEFL, PBT, CBT, dan IBT

Apa Sih yang dimaksud dengan TOEFL, PBT, CBT, dan IBT
TOEFL(Ist)

ANDA pasti sering mendengar istilah TOEFL. TOEFL adalah singkatan dari Test of English as a Foreign Language, 

TOEFL pertama kali digunakan pada 1963. TOEFL pada generasi pertama itu dibuat serta dikembangkan oleh lembaga yang ada di Amerika Serikat (AS), bernama ETS (Educational Testing Service).

Pada awalnya, tes ini hanya bertujuan pengukuran kemampuan bahasa masyarakat di sekitar New Jersey untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Namun tidak ada yang menyangka  tes itu akan menjadi standar Bahasa Inggris taraf internasional.

Baca juga: Manfaat dan Cara Mudah Mengulas Buku Bersama Anak

Semakin berkembangnya zaman membuktikan bahwa TOEFL ini menjadi hal yang paling fundamental. Bahkan tidak sedikit perusahaan-perusahaan internasional yang tersebar diseluruh indonesia membuat salah satu persyaratan bagi perekrutan pekerjanya adalah memiliki skor nilai TOEFL yang tinggi.

Terhitung dari sejak TOEFL ditemukan hingga sekarang, TOEFL telah mengalami 3 evolusi pergantian format ujian. Selain perubahan secara format, tes in ipun mengalami perubahan yang signifikan dari segi skor/nilai. Ketiga evolusi pergantian itu adalah sebagai berikut:

1. TOEFL Paper Based Test (1964 – 1998) skor penilaiannya berkisar antara 450-550 ke atas, Nilai hasil ujian TOEFL antara: 310 (nilai minimum) sampai 677 (nilai maksimum).

2. TOEFL Computer Based Test (1998 – 2005) skor penilaiannya diantara 0-300.

3. Tahun 2005 – sekarang: TOEFL Internet Based Test, nilai berkisar antara 0 sampai 120.

Lalu Apa Itu TOEFL ?

Test of English as a Foreign Language  atau TOEFL merupakan test proficiency yang dilaksanakan untuk pengukuran kemampuan Bahasa Inggris seseorang tanpa ada kaitannya dengan proses belajar mengajar. 

Hal tersebutlah yang membedakan TOEFL dengan achievement test atau test yang dilakukan hanya di ruang lingkup ujiannya hanya pada materi yang sudah dipelajari dalam suatu kelas yang diambil.

TOEEFL merupakan ujian kemampuan berbahasa Inggris dengan menggunakan logat Amerika. 

Hasil TOEFL ini selain digunakan sebagai pertimbangan untuk mengukur kemampuan bahasa seseorang, juga biasanya digunakan untuk persyaratan daftar kuliah hampir diseluruh universitas di AS, Australia, serta Eropa.

TOEFL biasanya menghabiskan waktu sekitar 3 jam serta meliputi empat aspek ujian, yakni:

1. Listening Comprehension,
2. Structure and Written Expression,
3. Reading Comprehension, dan
4. Test of Written English (TWE).

Perbedaaan Ketiga Jenis Tes TOEFL

PERBEDAAN TIGA JENIS TOEFL
Apa Perbedaan diantara Tiga Jenis Tes TOEFL?
1.    PBT (Paper Based Test) TOEFL
2.    CBT (Computer Based Test) TOEFL
3.    IBT (Internet Based Test) TOEFL

Apa itu TOEFL PBT?

TOEFL PBT merupakan jenis TOEFL test pertama yang dikeluarkan oleh ETS dengan menggunakan paper/kertas soal serta lembar jawaban dan pensil 2B untuk mengisinya. Materi yang diujikannya ialah:

• Listening
• Structure
• Reading

Apa itu TOEFL CBT?

TOEFL CBT ialah jenis TOEFL yang dikeluarkan  setelah TOEFL PBT, TOEFL ini pertama kali dikeluarkan pada 1998.

Sistem TOEFL ini tidak menggunakan paper, melainkan langsung menggunakan komputer. Sistem pengerjaannya pun untuk setiap soal dijawab/dikerjakan langsung di komputer dengan lama waktu test yakni 2 – 2,5 jam. Materi yang diujikannya yakni:

• Listening
• Structure
• Reading
• Writing

Apa itu TOEFL IBT?

TOEFL IBT dikenal juga dengan sebutan toefl Next Generation (NG), ialah jenis TOEFL edisi terbaru yang dikeluarkan ETS sejak 2005. 

Tetapi, di indonesia baru mulai diberlakukan pada 2006 sebagai standar tes internasional yang diakui dunia. 

TOEFL ini juga menggunakan komputer sebagai medianya, hanya saja sistem tesnya menggunakan internet. Maka dari itu, peserta tes langsung menjawab soal dari pusatnya yaitu ETS secara daring dengan durasi waktu 4 jam.

Materi yang diujikan yakni:

• Listening
• Speaking
• Writing and Reading

Selain perbedaan tesebut, Tes TOEFL juga dibagi ke dalam beberapa macam yakni International TOEFL test, Institutional TOEFL test, serta TOEFL Like-Test. 

Perbedaan dari ketiga tes tersebut dapat dilihat dari soal masing-masing ujiannya.  Soal International TOEFL merupakan terbaru dalam setiap pelaksanaan tes. Sedangkan untuk soal institutional test serta TOEFL Like-test bersumber pada soal-soal beberapa tahun sebelumnya dari International TOEFL test.

Selain dilihat dari soal ujiannya, dapat juga dilihat dari Masa berlakunya tes TOEFL tersebut. Untuk International TOEFL test, masa berlakunya ialah dua tahun dan bisa diterima di seluruh universitas di dunia. 

Tes ini juga dapat dipakai untuk daftar beasiswa ke luar negeri.

Sedangkan untuk Institutional TOEFL Test, masa berlakunya hanya enam bulan saja, biayanya jauh lebih rendah dan tidak selalu bisa dipakai untuk mendaftar ke universitas di luar negeri. 

TOEFL Like-Test tidak dapat digunakan untuk mendaftar ke universitas luar negeri, hanya untuk memenuhi persyaratan beberapa universitas di Indonesia.

Fungsi Sertifikat TOEFL

1. Berfungsi untuk mendaftar program short course serta non degree program di beberapa negara berbahasa inggris
2. Pendaftaran program-program internasional yang menggunakan syarat bahasa inggris sebagai bahasa pengantarnya.
3. Memonitor kemampuan bahasa inggris seseorang yang memerlukan keahlian bahasa inggris akademik
4. Melamar beasiswa untuk program sarjana (S1) maupun master di dalam negeri
5. Melamar beasiswa LPDP
6. Mendaftar SMA/Universitas di dalam maupun di luar negeri
7. Melamar pekerjaan
8. Kenaikan Jabatan maupun promosi
9. Mendaftar program study exchange ke luar negeri
10. Tes masuk program berbahasa Inggris sebagai prasyarat yang memerlukan bukti kemampuan bahasa Inggris akademik di level sarjana (S1) atau diploma. (ridwaninstitute.co.id)

Setelah mengetahui apa itu TOEFL dan bagaimana mendapatkannya serta apa saja fungsinya, ternyata TOEFL sangat dibutuhkan, apalagi untuk kalian yang ingin mendaftaran Beasiswa ataupun ingin Bekerja di Perusahaan Nasional. (OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat