visitaaponce.com

Apa itu Anoreksia Ini Penyebab, Gejala, dan Cara Mencegah

Apa itu Anoreksia? Ini Penyebab, Gejala, dan Cara Mencegah
Ilustrasi anorexia(Freepik.com)

PADA beberapa orang, sering ada anggapan yang tidak objektif mengenai kondisi tubuhnya. Beberapa menganggap dirinya terlalu gemuk, yang dimana sebenarnya tidak. Hal ini yang juga disebut dengan kondisi anoreksia. 

Pengertian Anoreksia

Dilansir dari laman Siloam Hospital, anoreksia adalah kondisi terjadinya gangguan makan yang membuat penderita memiliki persepsi bahwa dirinya kegemukan, dan harus memiliki tubuh yang kurus. Selain itu, penderita anoreksia juga memiliki rasa takut yang berlebihan terhadap kenaikan berat badan. 

Baca juga : Kenaikan Berat Badan Berlebihan Saat Hamil Bisa Sebabkan Kematian Janin

Selain menyerang fisik, anoreksia juga menyerang mental penderita. Dimana, penderita anoreksia secara tidak sehat, memiliki obsesi yang berlebihan terhadap badan yang kurus. Persepsi yang salah mengenai tubuh, juga didasari oleh kondisi mental yang juga tidak sehat. 

Penderita anoreksia, bahkan sering kali mengeluarkan makanan yang telah dikonsumsi secara paksa, melalui cara memuntahkannya atau menggunakan obat pencahar. Kondisi ini, dapat menyerang fisik dan kesehatan secara cepat. Minimnya nutrisi yang masuk ke dalam tubuh, dan penurunan berat badan secara ekstrim, tanpa bantuan lebih lanjut, bahkan dapat menyebabkan kematian. 

Baca juga : Puasa Ramadan dan Evidence Based Medicine

Gejala Anoreksia

Gejala anoreksia dapat timbul pada fisik maupun mental penderita. Gejala emosional atau yang berhubungan dengan sifat yang tampak pada penderita dapat terjadi seperti berikut:

  1. Tidak mau makan dan mencari-cari alasan agar tidak makan
  2. Adanya keinginan untuk memasak makanan, namun tidak ingin mengkonsumsinya
  3.  Tidak ingin makan di depan umum
  4.  Hanya ingin mengonsumsi makanan tertentu
  5.  Adanya ketakutan berlebihan memperoleh berat badan
  6.  Ingin terus menimbang berat badan
  7.  Berkaca terus menerus dan menghakimi badan yang dianggap semakin besar
  8.  Berpikir bahwa orang lain melihat dirinya semakin gemuk

Untuk gejala fisik yang tampak pada penderita, berikut adalah hal yang mungkin diidap oleh penderita:

  1.  Gigi yang lebih mudah patah
  2.  Buku-buku jari mengalami kapalan
  3.  Terjadi dehidrasi pada tubuh, akibat kekurangan cairan
  4.  Terjadi sembelit akibat pencernaan yang tidak sehat
  5.  Rambut mudah rontok 
  6.  Tubuh yang semakin kurus dan lemah
  7.  Berpotensi terjadinya insomnia atau kesusahan untuk tidur
  8.  Warna jari menjadi kebiruan
  9.  Tekanan darah yang tidak teratur
  10.  Pada wanita, menstruasi menjadi tidak teratur

Penanganan Anoreksia

Pada pengidap anoreksia, penanganan dapat dilakukan dengan bantuan obat-obatan, psikoterapi, dan edukasi mengenai pentingnya kebutuhan akan nutrisi. Pada penderita, obat-obatan yang diberikan umumnya adalah antidepresan. 

Untuk psikoterapi, biasanya dilakukan dengan ahli psikologi. Untuk psikososial, penanganannya dapat terjadi secara efektif, dengan bantuan keluarga, teman, dan orang-orang terdekat dari penderita. Hal itu, disebabkan oleh upaya psikoterapi yang membutuhkan kerjasama antara psikiater, pasien, dan orang terdekat pasien. Keinginan tinggi untuk sembuh, menjadi kunci utama dalam penanganan anoreksia. (Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat