visitaaponce.com

Dugaan Penggelembungan Suara di Surabaya, Sejumlah Kecamatan Rekapitulasi Ulang

Dugaan Penggelembungan Suara di Surabaya, Sejumlah Kecamatan Rekapitulasi Ulang
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari menunjukkan rekapitulasi Pilpres 2024 dari Sirekap di Gedung KPU RI, Jakarta.(Antara/Asprilla Dwi Adha)

DUGAAN penggelembungan suara terjadi di berbagai wilayah Surabaya, Jawa Timur (Jatim). Beberapa kecamatan pun melaksanakan rekapitulasi dan pencermatan ulang.

Kecamatan yang melakukan pencermatan ulang ialah Sukolilo, Tandes, Sukomanunggal, Tenggilis Mejoyo, dan Wonocolo. "Ini untuk memastikan hasil di Sirekap sesuai dengan C Hasil, sebab banyak data yang tidak sesuai," kata Ketua PPK Sukolilo Hanis Suprijanto di Surabaya, Senin (4/3).

Bahkan, khusus Kecamatan Sukolilo Surabaya, dilakukan rekapitulasi ulang. Soalnya, diduga banyak TPS mengalami penggelembungan perolehan suara yang mengarah pada dua partai, termasuk calegnya.

Baca juga : Kabar Duka, Adik Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Meninggal Dunia

Bahkan, KPU Surabaya juga meminta kecamatan yang masih bermasalah dan tidak sinkron hasil hitungnya untuk pencermatan dan rekapitulasi ulang. "Setelah banyak saksi yang lapor dilakukan penghitungan ulang," katanya.

Pihaknya belum bisa memastikan pihak yang terlibat dalam penggelembungan. Pasalnya, hanya empat anggota yang memiliki kuasa membuka dan mengutak-atik data di Sirekap. 

Hanis sebagai ketua tidak memiliki akses ke Sirekap. Padahal Sirekap diketahui punya banyak permasalahan terkait penggelembungan suara. (Z-2)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat