visitaaponce.com

Gerindra Usung Waketum NasDem sebagai Calon Gubernur Sulteng

Gerindra Usung Waketum NasDem sebagai Calon Gubernur Sulteng
Waketum NasDem Ahmad HM Ali(MI/Akmal Fauzi)

DEWAN Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra telah mengeluarkan surat rekomendasi untuk mengusung pasangan bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur Sulawesi Tengah, kepada Ahmad HM Ali beserta Abdul Karim Aljufri.

Ketua DPD Gerindra Sulteng, Longki Djanggola mengatakan, pihaknya sudah menerima surat rekomendasi dari DPP Gerindra, terkait rekomendasi soal siapa bakal calon atau kandidat yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Sulteng.

“Jadi rekomendasinya untuk Waketum NasDem Ahmad HM Ali sebagai calon gubernur dan Abdul Karim Aljufri sebagai calon wakil gubernurnya,” terang mantan gubernur Sulteng dua periode itu, Kamis (16/5).

Baca juga : Pilkada, NasDem Tasikmalaya Berkoalisi dengan Partai Gerindra

Longki menjelaskan, Abdul Karim Aljufri merupakan Sekretaris DPD Gerindra Sulteng. Sebelumnya, ia merupakan mantan ajudan pribadi Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto.

Sementara Ahmad HM Ali, lanjutnya, merupakan Wakil Ketua Umum NasDem Sulteng dan anggota aktif DPR RI hingga periode 2024.

“Keduanya juga adalah putra terbaik yang dimiliki Sulteng,” tandasnya.

Saat ini, Ahmad HM Ali telah mendaftar di sejumlah partai lainnya. Seperti ke PKB, Hanura, PKB, dan beberapa partai lainnya. Meskipun demikian, ia belum melakukan deklarasi terkait siapa pasangan dan siapa partai pengusung serta pendukung di Pilkada Sulteng 2024. (TB/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat