visitaaponce.com

Ini Cara Membuat Stiker Langsung dari Aplikasi WhatsApp

Ini Cara Membuat Stiker Langsung dari Aplikasi WhatsApp 
Logo WhatsApp terlihat di sebuah layar ponsel(AFP/Kirill KUDRYAVTSEV)

APLIKASI perpesanan WhatsApp telah melakukan pembaharuan dengan meluncurkan fitur baru yang memudahkan pengguna untuk bisa membuat stiker sendiri.

Pembaruan ini mengenalkan fitur yang membuat pengguna WhatsApp beta versi Andorid dapat membuat stiker dari gambar tanpa harus meninggalkan aplikasi. Sebelumnya, fitur ini sudah ada pada iOs yang diperkenalkan pada pertengahan Januari lalu. 

Sekarang, fitur stiker WhatsApp sudah tersedia bagi pengguna WhatsApp beta versi Android 2.24.6.5 yang akan memudahkan pengguna Android untuk mengubah gambar menjadi stiker WhatsApp tanpa harus keluar dari aplikasi.

Baca juga : Cara Membuat Stiker Whatsapp Bergerak, Cukup dengan Ponsel

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat stiker di WhatsApp Android :

  1. Langkah pertama, pastikan Anda telah memperbarui aplikasi WhatsApp ke versi beta terbaru.
  2. Selanjutnya, Anda bisa buka tab stiker di dalam aplikasi, dan di sana Anda bisa melihat ikon pensil baru.
  3. Setelah itu, Anda ketuk ikon pensil tersebut untuk memulai proses pembuatan stiker dan Anda akan diarahkan ke menu edit gambar.
  4. Di menu edit, Anda dapat menambahkan teks atau aksesoris lain seperti emoji ke gambar utama. Stiker dapat dibuat melalui gambar yang sudah dikirim melalui chatroom.
  5. Selain membuat stiker baru, Anda juga dapat memodifikasi stiker yang sudah ada sebelumnya.
  6. Terakhir, jika Anda sudah selesai, stiker sudah dapat dibagikan ke pengguna lain.

Dengan fitur ini, Anda jadi bisa lebih bebas menuangkan kreativitas dengan membuat stiker yang unik dan Anda dapat menyimpannya dengan menjadikan stiker buatan anda ke bagian favorit.

Fitur bikin stiker WhatsApp baru tersedia hanya untuk sejumlah pengguna WhatsaApp beta Android. Namun, dengan hadirnya fitur ini membuat pengguna tidak lagi harus bergantung pada aplikasi pihak lain untuk membuat stiker WhatsApp.

Baca juga : Daftar 30 Tipe Ponsel Yang Tidak Bisa Lagi Menggunakan Aplikasi WhatsApp

Sedangkan untuk di iOs, fitur ini telah diluncurkan bagi pengguna iOs versi 17 ke atas. 

Untuk pengguna iOs lama, Anda hanya dapat memperbarui atau memodifikasi stiker yang sudah ada, tanpa kemampuan membuat stiker baru. 

Beirkut ini adalah cara membuat stiker WhatsApp dari gambar bagi pengguna iOs versi 17 ke atas.

  1. Pertama, Anda dapat klik ikon stiker yang ada di pojok kanan kolom teks.
  2. Selanjutnya, Anda bisa klik ikon "+" untuk membuat stiker baru. 
  3. Kemudian, pilih gambar dari galeri.
  4. Setelah gambar sudah di pilih, Anda bisa mengedit gambar sesuai keinginan, misalnya menambahkan teks, emoji, atau lainnya.
  5. Jika semuanya sudah selesai, Anda dapat klik tombol kirim. (Ant/Z-1)


Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat