visitaaponce.com

Andalkan Konsep Trilogy 2.0, Skin By Euromedica Buka Cabang ke-34

Andalkan Konsep Trilogy 2.0, Skin+ By Euromedica Buka Cabang ke-34
Klinik Skin+ By Euromedica yang ke-34 hadir di Cibinong City Mall, Bogor Jawa Barat.(Ist)

KESUKSESAN Skin+ by Euromedica  dengan konsepnya yaitu one stop solution service untuk membantu klien mendapatkan perawatan kulit wajah sehat, semakin menjangkau khalayak luas terutama di wilayah Jabodetabek.

Euromedica melakukan ekspansi besar – besaran dari masa pandemi covid-19 hingga saat ini. Salah satunya pembukaan cabang terbaru Skin+ yang ke-34 di Cibinong City Mall, Bogor Jawa Barat.

Pembukaan cabang baru menjadi kebanggaan bagi Euromedica telahsukses menjalankan komitmennya dengan memberikan pelayanan prima dan kualitas baik denganmengajak masyarakat untuk semakin peduli dalam menjaga kulit wajah sehat.

Selain itu, mengajak masyarakat  dengan rutin melakukan perawatan dan mendapatkan pengalaman menarik dari Skin+ yang menggunakan teknologi modern dari Eropa – Spanyol.

Hadirnya Skin+ di Cibinong, Bogor didukung dengan adanya permintaan pasar yang tinggi dari warga Cibinong yang aktif berkunjung ke Skin+ by Euromedica di wilayah Jakarta maupun klinik kecantikan lainnya.

Hal ini sesuai dengan inovasi melalui teknologi modern yang dimiliki oleh Skin+ by Euromedica dalam menawarkan berbagai macam treatment wajah juga tubuh yang terbaik.

Salah satunya konsep terkini yaitu Trilogy 2.0, merupakan terobosan baru di dunia estetika, sebuah perawatan kulit dengan teknologi modern yang lebih efektif dalam mengatasi, menyembuhkan dan merawat kulit wajah dari berbagai macam permasalahan kulit (jerawat, pigmentasi, dan penuaan dini).

Wajah Glowing Melalui Teknik Trilogy 2.0

Motivasi Skin+ by Euromedica menghadirkan Trilogy 2.0 karena berbagai permasalahan yang timbul sampai saat ini pada masyarakat, seperti faktor usia, lingkungan, gaya hidup sebagai penyebab utama turunnya kapasitas regenerasi sel kulit sehingga kulit membutuhkan perawatan menyeluruh dan menjadikan kulit sehat, estetis dan proposional, yang membuat diri semakin memiliki rasa percaya diri.

Terdapat 3 tahapan atau treatment yang membutuhkan waktu 45 menit saja di dalam konsep Trilogy 2.0, yaitu:

Pertama, medical facials yang merupakan perawatan untuk semua jenis kulit wajah menggunakan 3 rangkaian treatmen: Aqua Clear, Laser, dan Infusion.

Rangkaian treatment utama dengan teknologi modern serum infusion sampai lapisan dermis dan laser untuk mengangkat sel kulit mati dan peremajaan kulit.

Kedua, recovery trilogy terdiri dari tiga rangkaian treatment yakni diamond peel, photo dynamic therapy, dan oxy clear.

Rangkaian treatment lanjutan untuk mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan kulit melalui teknologi terapi cahaya dengan tujuh warna yang masing-masing memiliki fungsi yang berbeda dalam proses peremajaan kulit.

Ketiga, maintenance trilogy terdiri dari 3 rangkaian treatment yakni Skin+ facials, RF facials, dan oxy clear.

Rangkaian treatment yang berfungsi untuk menjaga kondisi kulit agar tetap lembap dan kencang melalui teknologi RF dan signature massage.

Dalam wawancar, dr. Lisda Putri Nurcahaya dari Skin+ Cibinong City Mall, mengatakan, “Perawatan wajah sangat penting dilakukan secara rutin agar kulit semakin sehat dan menambah rasa percaya diri pada penampilan sehari - hari.

"Hadirnya konsep Trilogy 2.0 adalah gabungan treatment yang fungsinya dapat mencerahkan,melembapkan,mengencangkan wajah serta peremajaan kulit," jelas dr.Lisda.

"Terutama medical facials merupakan 3 rangkaian treatment yang dapat dilakukan pada semua jenis kulit yang berfungsi untuk membersihkan,mencerahkandan menutrisi kulit sehingga tampak lebih kenyal dan lembap,” tuturnya. (RO/OL-09)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat