visitaaponce.com

Cadangan Gas Kedua di South Andaman Ditemukan

Cadangan Gas Kedua di South Andaman Ditemukan
Ilustrasi(AFP)

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) dan kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) dari Uni Emirat Arab, Mubadala Energy, mengumumkan penemuan cadangan gas kedua di Blok South Andaman. Titik cadangan gas itu terletak di sekitar 65 kilometer (km) lepas pantai utara Sumatra.

"Temuan gas ini berasal dari sumur eksplorasi laut dalam Tangkulo-1 yang sebelumnya sudah dibor. Penemuan ini menandai sumur laut dalam kedua yang dioperasikan Mubadala Energy," ujar Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto melalui keterangan resmi, kemarin.

Sebelumnya pada akhir 2023, Mubadala Energy telah berhasil menemukan cadangan gas dari sumur Eksplorasi Layaran-1 South Andaman, sekitar 100 km lepas pantai utara Sumatra.

Baca juga : Dukungan SKK Migas Terkait Program Kerja Jabung 2024 Disambut Antusias Kalangan Serikat Pekerja

Dwi mengungkapkan rangkaian temuan gas tersebut menegaskan potensi sumber daya alam yang begitu besar di Andaman. Jika temuan sebelumnya memiliki potensi 6 triliun kaki kubik (trillion cubic feet/TCF) gas in place, potensi temuan baru kali ini mencapai 8 TCF gas in place.

"Temuan kedua gas di Blok South Andaman dapat memberikan dorongan positif bagi industri hulu migas dalam mendukung ketahanan energi nasional," imbuhnya.

Chief Executive Officer Mubadala Energy Mansoor Mohammed Al Hamed mengatakan penemuan cadangan gas di sumur Tangkulo-1 penting untuk membuka peluang temuan gas lebih lanjut di bagian selatan Blok South Andaman.

Baca juga : Lapangan MAC Penghasil Gas di Selat Madura Siap Beroperasi

"Bersama mitra dan kemampuan teknis yang mendunia, saya yakin kami dapat mewujudkan potensi penuh dari blok migas ini," ucap Mansoor.

Wilayah Kerja Andaman I dikelola Mubadala Energy dengan hak partisipasi 80%. Sisanya, yakni 20% dipegang Premier Oil. Hamed menuturkan perluasan portofolio migas dapat mendukung kebijakan transisi energi dan pengembangan peluang komersial yang signifikan.

Cadangan gas kedua Blok South Andaman di Sumur Tangkulo-1 ditemukan setelah dilakukan pengeboran hingga kedalaman 3.400 meter di kedalaman laut 1.200 meter. Di sumur tersebut ditemukan kolom gas yang luas dengan ketebalan 80 meter di oligocene sandstone reservoir, termasuk mendapatkan 72-meter full core, wireline logging, sidewall core, pressure dan sampel fluida. Adapun kapasitas sumur tersebut diperkirakan mencapai 80-100 mmscfd dan lebih dari 2.000 barel kondensat. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat