visitaaponce.com

8.900 Langkah Sehari Hindari Alzheimer

8.900 Langkah Sehari Hindari Alzheimer
Ilustrasi MI(MI/Duta)

HASIL penelitian dari Pusat Penelitian dan Perawatan Alzheimer Massachusetts di Amerika Serikat mengungkapkan bahwa berjalan 8.900 langkah setiap hari bisa melindungi otak dari serangan penyakit Alzheimer.

Penelitian dilakukan terhadap 182 pasien di RS umum Massachusetts di Boston yang rata-rata berusia 73 tahun.

Para ilmuwan mengukur seberapa banyak mereka berjalan setiap hari menggunakan pedometer, melacak sejumlah protein yang disebut b-amiloid di otak mereka dan komposisi materi abu-abu vital.

"Mereka yang berjalan lebih jauh mengalami penurunan kapasitas otak lebih lambat. Namun, yang paling menonjol ialah berjalan 8.900 langkah (kurang sedikit dari 10.000) yang kita usahakan setiap hari," ujar Dr Reisa Sperling, seperti dikutip jurnal JAMA Neurology. (Dailymail/*/X-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Riky Wismiron

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat