visitaaponce.com

Shopee Bersama Tantri Namirah, Haykal Kamil, dan Jiniso Berbagi Arti Fashion

Shopee Bersama Tantri Namirah, Haykal Kamil, dan Jiniso Berbagi Arti Fashion
Shopee 8.8 bincang soal arti fashion(MI/Joan Imanuella)

MEMERIAHKAN kampanye Shopee 8.8 Grand Beauty & Fashion Festival, satu pasangan selebritis sekaligus konten kreator Tantri Namirah & Haykal Kamil bersama Co-Founder Jiniso, Dian Fiona hadir di Shopee Indonesia pada Rabu (4/8). Mereka berbagi pandangan mengenai definisi fashion yang memiliki arti lebih luas dari sekedar cara berpakaian.

Menurut mereka, fashion juga merupakan bagaimana manfaatnya sebagai elemen untuk mengekspresikan diri. Dengan tema Pintar Bergaya, Bijak Belanja, diskusi ini tidak hanya menyampaikan cara menemukan dan menciptakan gaya yang sesuai dengan fashion style diri sendiri, tetapi juga update dengan tren terkini sambil tetap bijak saat berbelanja. Jiniso sebagai brand fashion juga berbagi cerita perjalanannya dalam menghadirkan produk yang dapat menjawab pilihan gaya pakaian yang cocok untuk wanita maupun pria.

“Di Shopee, kategori fashion terus menjadi kategori favorit pengguna di tiap kampanye yang kami hadirkan,” ungkap Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia Daniel Minardi.

Baca juga: Disbudporapar Gandeng Forum Fadeska Gelar Klaten Fashion Festival 2023

Co-Founder Jiniso Dian Fiona mengatakan, salah satu faktornya adalah adanya perkembangan berbagai produk dan tren fashion yang membuat minat masyarakat semakin tinggi. Ragam tren fashion yang terus muncul menciptakan beragam gaya fashion bagi setiap individu, sehingga dapat mencerminkan identitas diri mereka.

Melalui acara ini, Shopee berharap masyarakat dapat menemukan fashion yang cocok dengan kepribadian mereka sendiri dan juga orang-orang terdekat dalam hidup mereka.

Baca juga: Citayam Fashion Week, Ganjar: Ini Momentum Kreatifitas Anak Muda

"Bagi saya fashion adalah kebutuhan untuk melengkapi jawaban dari suatu permasalahan dan di saat yang sama juga solusi untuk setiap individu dapat tampil percaya diri dan nyaman dalam melakukan segala aktivitas,” kata Dian.

Gaya pakaian sederhana dan abadi telah menjadi ciri khas Dian sejak lama, dan fokus pada jeans merek Jiniso adalah cerminan dari gaya pribadi Dian. Jiniso lahir dengan inspirasi awal untuk memenuhi kebutuhan fashion Dian sendiri, dan pada akhirnya dapat digunakan oleh banyak orang.

Dian percaya bahwa fashion tidak harus mahal, tetapi harus memberikan hasil maksimal. Melalui produk-produk Jiniso, Dian ingin menyampaikan pesan ini dan memberikan pilihan yang beragam kepada setiap individu untuk menciptakan gaya sesuai dengan kepribadian mereka.

Jeans atau denim selalu menjadi bagian dari lemari pakaian seseorang karena keserbagunaannya dalam bergaya. Inilah yang mendorong lahirnya Jiniso pada tahun 2019 sebagai merek fashion lokal yang fokus pada denim dan jeans.

Jiniso berhasil mengisi kekosongan di pasar lokal dengan produk jeans berkualitas terbaik namun tetap terjangkau. Dari awalnya hanya menawarkan jeans buatan ayahnya kepada teman-teman di kampus, kini Dian bersama suaminya berhasil mempekerjakan lebih dari 100 karyawan di 13 rumah produksi Jiniso. Salah satu produk unggulan Jiniso adalah jeans high waist bernama Body Goal yang nyaman digunakan dalam berbagai aktivitas, sesuai dengan tagline JINISO ACTIVE JEANS.

Dian beradaptasi dengan perubahan perilaku belanja masyarakat dengan menutup gerai offline pada tahun 2018 dan beralih ke platform digital dengan bergabung di Shopee pada tahun 2019. Meski dampak pandemi juga dirasakan, keputusan untuk bergabung dengan Shopee memberikan pengaruh signifikan dalam penjualan dan eksposur produk Jiniso kepada masyarakat lebih luas.

Bergabung dengan Shopee memberikan berbagai manfaat, seperti akses mudah ke fitur-fitur yang sesuai dengan perilaku belanja yang terus berubah, seperti Shopee Live. Fitur ini membantu meningkatkan penjualan dengan mengadakan sesi live bersama pengguna, termasuk selebriti seperti Raffi Ahmad.

Pasangan selebriti dan konten kreator, Tantri Namirah & Haykal Kamil, juga menggunakan komunikasi dan diskusi bersama untuk menemukan gaya fashion yang sesuai bagi mereka. Bagi mereka, fashion bukan hanya mengikuti tren terkini, tetapi juga menjadi cara untuk mengekspresikan diri dan kepribadian mereka.

Bersama Shopee Affiliate Program, mereka bisa berkreasi dengan produk fashion yang dibeli di Shopee dan mendapatkan penghasilan tambahan, serta berbagi inspirasi gaya kepada orang lain yang memiliki selera serupa.

"Kegemaran aku untuk eksplorasi style fashion itu tentunya membutuhkan banyak pundi-pundi. Tentu sebagai orang yang senang berbelanja dan eksplor gaya, tidak hanya untuk diriku tetapi juga keluarga,” kata Tantri Namirah.

Mereka memberikan tiga tips untuk bergaya bersama pasangan dengan bijak: diskusi bersama untuk memahami gaya diri masing-masing, tampil serasi bersama, dan bijak berbelanja di Shopee untuk memenuhi kebutuhan fashion.

Dengan demikian, bergabung dengan Shopee memberikan kesempatan bagi bisnis Jiniso dan juga memfasilitasi para selebriti dan konten kreator dalam mengembangkan gaya fashion mereka serta berinteraksi lebih dekat dengan penggemar mereka melalui platform tersebut. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat