visitaaponce.com

Ceres Salurkan Donasi Rp50 Juta ke YPAC dari Kompetisi Ceres Tabur Kebaikan Ramadan

Ceres Salurkan Donasi Rp50 Juta ke YPAC dari Kompetisi Ceres Tabur Kebaikan Ramadan
Penyerahan sumbangan kepada perwakilan YPAC Jakarta.(Dok Ceres)

PADA bulan Ramadan tahun ini, Ceres dengan bangga dan juga penuh kebahagiaan menghadirkan program spesial "Ceres Tabur Kebaikan" yang menggabungkan kegiatan online dan offline untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat sekaligus mengajak konsumen setia Ceres meses untuk saling berbagi.

Dalam rangkaian kegiatan "Ceres Tabur Kebaikan” ini, Ceres mengadakan kompetisi online di media sosial Instagram untuk membuat kreasi takjil favorit keluarga dengan menggunakan produk Ceres meses. Setiap video atau foto kreatif yang diunggah dan di-tag ke akun Instagram @ceresmeses.id akan menghasilkan donasi senilai 10 ribu rupiah untuk dana amal.

Sementara itu, pada kegiatan offline, Ceres juga hadir dengan membuka booth interactive di tiga tempat hangout favorite yaitu di Sarinah Thamrin, M-Bloc Space, dan Chillax yang menyajikan pengalaman games yang seru serta photobooth yang menarik bagi para pengunjung. 

Baca juga : KB Bank Gelar Kompetisi A Day in My Life with KBstar    

Selain mengikuti beragam games interaktif berhadiah, para pengunjung juga berkesempatan untuk mendapatkan produk eksklusif hasil kolaborasi antara Roti Eneng dan Ceres. Roti Eneng yang telah dikenal luas akan kualitas dan kenikmatan produknya, menjalin kerja sama yang erat dengan Ceres seiring dengan visi keduanya dalam memberikan yang terbaik bagi keluarga Indonesia.

Hasil dari partisipasi peserta dan pengunjung melalui video, games, dan foto-foto yang diunggah selama kegiatan online & offline telah berhasil mengumpulkan dana sebesar 50 juta rupiah yang disumbangkan kepada YPAC (Yayasan Penyandang Anak Cacat) Jakarta, sebuah yayasan yang berkomitmen untuk mendukung perkembangan anak-anak penyandang disabilitas di Indonesia.

Melalui program ini, Ceres berharap akan selalu memberikan yang terbaik untuk keluarga Indonesia dan menghadirkan berbagai kegiatan yang berdampak positif terhadap masyarakat. (H-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat