visitaaponce.com

Jaga Kehandalan Selama Ramadan, PLN IP UBP Priok Implementasikan High Quality Growth

Jaga Kehandalan Selama Ramadan, PLN IP UBP Priok Implementasikan High Quality Growth
PLN IP UBP Priok siap untuk mengawal target High Quality Growth(Dok. PLN IP UBP Priok)

Direktur Operasi Gas PLN Indonesia Power Djoko Mulyono melakukan kunjungan ke PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan Priok (UBP Priok) untuk melihat implementasi  High Quality Growth yang telah diterapkan di Pembangkitan Priok.

Kunjungan ini untuk memastikan kehandalan unit dalam memastikan pasokan listrik aman selama bulan Ramadhan 1445 H.

Bertempat di Ruang Rapat Volker Papanggo acara dibuka oleh Senior Manager UBP Priok, Romadhoni Sigit.  Target High Quality Growth untuk meningkatkan kualitas unit dalam memasok listrik, UBP Priok siap mensukseskan.  Romadhoni Sigit meminta doa dan bimbingan agar UBP Priok dapat mengawal target yang dibebankan dengan sebaik-baiknya.

Baca juga : PLN EPI Pastikan Keandalan Listrik Selama Ramadan

“Safari Ramadan 1445 Hijriyah kali ini dikemas dengan kegiatan inspeksi siaga Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, serta review penerapan High Quality Growth dari seluruh unit di PLN Indonesia Power. Kunjungan kami jajaran BOD juga bertujuan untuk memastikan kehandalan setiap unit dalam memasok kelistrikan selama Ramadan sampai dengan Hari Raya Idul Fitri 1445 H,"ungkap Djoko Mulyono Direktur Operasi Pembangkitan Gas PLN Indonesia Power.

Kegiatan diawali dengan site visit ke pembangkit blok 1-2-3-4, kemudian dilanjutkan dengan menyapa pegawai dan pemaparan serta diskusi terkait implementasi High Quality Growth di Kantor Unit Bisnis.

Pada pemaparan tersebut Senior Manager UBP Priok, Romadhoni Sigit, menjelaskan UBP Priok siap untuk mengawal target High Quality Growth yang telah ditetapkan dengan terus menjaga dan meningkatkan keandalan dan efisiensi pembangkit serta berkontribusi pada perusahaan lainnya secara optimal.

“Sudah bagus penerapan High Quality Growth di UBP Priok, saya yakin terkait action plan dan rencana program dapat dieksekusi dengan baik oleh UBP Priok. Mohon diingat kembali bahwa lokasi UBP Priok berada di ring 1 sehingga harus tetap handal dan efisien” ungkap Djoko Mulyono.

Selanjutnya dengan mengimplementasikan Program High Quality Growth tersebut UBP Priok, siap mengoperasikan unit pembangkit yang handal dalam melayani kebutuhan energi listrik di sistem Jawa, Madura, Bali. Kebutuhan listrik selama bulan Ramadan dan persiapan Hari Raya Idul Fitri 1445 H dapat terjamin untuk seluruh masyarakat. (R-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Agus Triwibowo

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat