visitaaponce.com

Bank di Bali Tutup Dua Hari Saat Nyepi dan Awal Ramadan

OPERASIONAL Bank Indonesia di Bali dan seluruh perbankan akan ditutup selama dua hari mulai Selasa (21/3). Itu dilakukan dalam rangka memperingati Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945 dan memasuki Ramadan.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Trisno Nugroho mengatakan, layanan penarikan dan penyetoran kas perbankan serta kegiatan pertukaran warkat debet ditiadakan selama dua hari itu.

"Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali akan kembali membuka layanan seperti biasanya pada hari Jumat, 24 Maret 2023," kata Trisno di Denpasar, Senin (20/3/).

Baca juga: Selama Nyepi, Layanan Data Seluler dan IPTV Di Bali Dimatikan

Sarana penarikan tunai dan kegiatan transaksi lainnya dengan menggunakan mesin ATM secara umum dan secara bertahap pada Selasa mulai pukul 10.00 Wita dinonaktifkan. Fasilitas itu baru bisa kembali dipakai pada Kamis (23/3) mulai pukul 07.00 Wita.

"Sehubungan dengan hal tersebut, untuk pemenuhan kebutuhan uang tunai di masyarakat, kami mengimbau agar dapat dilakukan sebelum jadwal penonaktifan mesin ATM oleh perbankan. Selain itu, untuk penyelesaian transaksi lainnya dapat dilakukan secara non-tunai melalui Internet Banking atau Mobile Banking," ujarnya.

Baca juga: Candi Prambanan Ditutup untuk Umum saat Perayaan Nyepi

Layanan perbankan yang berbasis elektronik atau digital seperti mobile banking tetap beroperasi seperti biasanya sepanjang ditunjang dengan sarana jaringan komunikasi atau internet. (Z-6)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat