visitaaponce.com

Sejumlah Aktivis di Bandung Usung Gerakan Nasional Bumikan Trisakti

Sejumlah Aktivis di Bandung Usung Gerakan Nasional Bumikan Trisakti
Para aktivis mendiskusikan arah dan langkah Gerakan Nasional Bumikan Trisaksi(DOK/PRIBADI)


GERAKAN Nasional Bumikan Trisaksi mengajak semua kalangan melaksanakan amanah Bung Karno. "Mari kita mumule (lestarikan) semua peninggalan Presiden Soekarno sebagai simbol dan spirit perjuangan Bangsa Indonesia," ungkap Budi Hermansyah, Koordinator Barikade 98 Jawa Barat.

Salah satu pemrakarsa Gerakan Nasional Bumikan Trisakti itu mengungkapkan Bangsa Indonesia patut mensyukuri telah dianugerahkan dua sosok pemimpin besar, yakni Presiden Soekarno dan Presiden Joko Widodo.

"Untuk itu, rakyat Indonesia patur memohon pada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa agar diberi kekuatan untuk menegakkan semua cita cita dan amanah perjuangan Bung Karno. Jika itu terlaksana akan membawa kemajuan bagi bangsa dan negara Indonesia menuju Indonesia Emas 2045," tandasnya.

Rabu (12/7), Gerakan Nasional Bumikan Trisakti dideklarasikan di Bandung. Selain Budi Hermaansyah, gerakan ini juga mendapat dukungan Aab Abduli Malik dari Forum Diskusi Sinergi lndonesia, dan dr Andi Talman dari Gerakan Bhineka Nasionalis.

Lebih jauh Budi menyatakan sebagai bentuk komitmen dan tekad perjuangan melanjutkan cita-cita perjuangan Soekarno dan para pendiri bangsa, sudah seharusnya generasi penerus berjuang total mengawal dan mewujudkan semua cita cita amanah perjuangan Bung Karno bersama Presiden Jokowi.

"Itu sebagai wujud semangat Soekarno hari ini. Bung Karno mengajarkan nilai-nilai nasionalisme serta gotong royong yang kini  dipelopori PDIP dan para pejuangan reformasi sebagai pelanjut ajarannya," tambahnya.

Menurut dia, tidak ada pilihan untuk menuju Indonesia Emas 2045 harus menjadikan Indonesia menjadi negara kuat, maju dan disegani di dunia. Harus didasari fondasi yang kuat dengan energi spritual bangsa yaitu dengan melaksanakan semua amanah cita cita perjuangan Bung Karno, Karen beliau faham betul atas pendirian negara ini.

Universitas Trisaksi


Sementara itu, Aab menambahkan Universitas Trisakti merupakan simbol Trisakti yang ahrus diselamatkan. Universitas ini didirikan dan dinamai oleh Bung Karno untuk menjadi utama dalam melahirkan generasi muda yang cerdas.

"Kami mendukung Universitas Trisakti diambil alih negara. Ke depan Universitas Trisaksi harus dikelola menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum," tandasnya.

Pada kesempatan itu, Gerakan Nasional Membumikan Trisaksi mengajak bangsa dan rakyat Indonesia bergabung dalam gerakan ini untuk menghadapi dinamika dan perubahan global.

"Selamatkan Universitas Trisakti sebagai simbol Trisakti menjagi PTNBH.
Kami juga mengajak semua elemen memuliakan dan mengelola dengan baik semua tempat dan situs bersejarah peninggalan Bung Karno," tambah Andi Talman. (N-2)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat