visitaaponce.com

Jokowi Apresiasi Keberhasilan Papua Gelar PON dan Peparnas

Jokowi Apresiasi Keberhasilan Papua Gelar PON dan Peparnas 
Presiden Jokowi bersama Menpora Zainudin Amali menyaksikan final cabor Judo Peparnas XVI Papua(Antara/Rivan Awal Lingga)

PRESIDEN Joko Widodo mengapresiasi pelaksanaan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua 2021. Presiden menilai\ pelaksanaannya berjalan dengan baik. 

Presiden pun memberi ucapan selamat kepada Provinsi Papua yang telah sukses menyelenggarakan dua acara besar tingkat nasional tahun ini. 

"Saya ingin menyampaikan selamat kepada Papua yang pertama telah sukses menyelenggarakan PON dan yang kedua telah sukses juga menyelenggarakan Peparnas dan di Peparnas Provinsi Papua menempati tempat yang paling atas," kata Presiden Jokowi seusai menyaksikan pertandingan cabang olahraga judo tunanetra di GOR Trikora, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Sabtu (13/11). 

Staf Khusus Presiden, Angkie Yudistia, menyampaikan pelaksanaan Peparnas membuktikan para atlet penyandang disabilitas mampu menunjukkan potensinya sama seperti atlet pada umumnya. 

Baca juga : Sebelum Tutup Peparnas, Presiden Jokowi Saksikan Final Bulu Tangkis

Menurutnya, ajang Peparnas menjadi wadah bagi penyandang disabilitas untuk menunjukkan bakat dan potensi yang membanggakan masyarakat Indonesia. 

"Bapak Presiden sangat bangga untuk seluruh atlet-atlet penyandang disabilitas yang di mana potensi atlet disabilitas ini yang kelak terus diasah sehingga akan mewakili Indonesia di ranah internasional," kata Angkie. 

Selain mendukung para atlet yang berlaga, Presiden juga akan menutup Peparnas XVI Papua 2021 yang akan diselenggarakan di Stadion Mandala, Kota Jayapura. 

Turut mendampingi Presiden yaitu Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, Staf Khusus Presiden Angkie Yudistia, dan Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano. (OL-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat