visitaaponce.com

Dramatis, Jonatan Christie Menang Rubber Game dari Su Li Yang

Dramatis, Jonatan Christie Menang Rubber Game dari Su Li Yang  
Jonatan Christie menang rubber game dan lolos ke babak perempat final.(PBSI)

TUNGGAL putra Indonesia, Jonatan Christie berhasil menang atas wakil Taiwan, Su Li Yang di turnamen Kumamoto Japan Masters 2023 pada Kamis (16/11).

Jonathan menang dengan skor 19-21, 21-11, 22-20. Ia pun menyebutkan bahwa pertandingan melawan wakil Taiwan tersebut tidak gampang.

"Karena hari ini, embusan angin di lapangan lebih terasa lagi dibanding kemarin. Selain itu, lawan juga sudah membaca pola permainan saya. Tadi beberapa kali lawan juga bisa melakukan serangan. Harus diakui serangan-serangannya bagus juga," kata Jonatan dalam keterangannya.

Baca juga : Gregoria Mariska Melaju ke Babak Perempat Final

"Sementara saya sendiri yang kurang tenang dalam penggunaan teknik pukulan dan strateginya. Dengan begitu, lawan malah jadi lebih mudah dalam menggunakan serangan dan strateginya," imbuhnya.

Jonatan mengatakan bahwa lawan memberikan perlawanan yang menyulitkan, sehingga sempat beberapa unggul perolehan poin. Sampai akhirnya, ia dapat menjalankan strateginya dan kembali mengendalikan permainan.

Baca juga : Chico Evaluasi Kekuatan Pukulannya Usai Tersingkir

"Strategi saya hanya fokus ke penggunaan pukulan dari depannya untuk semaksimal mungkin dengan tidak memberi kesempatan lawan untuk gampang menyerang. Saya pun akhirnya bisa lebih agresif dan beberapa kali saya berhasil menambah poin dari permainan depan," tutur Jonatan.

Sebelum memulai fokus untuk pertandingan selanjutnya, dijelaskan Jonathan, pihaknya ingin terlebih dahulu istirahat sejenak. Karena pertandingan melawan wakil Taiwan, menurutnya cukup menguras energi.

"Untuk menghadapi pertandingan besok, saya mau istirahat dulu. Saya mau rehat karena pertandingan hari ini juga tidak mudah. Saya mau tenangkan pikiran dulu," pungkasnya. (Z-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat