visitaaponce.com

Indonesia Raih Kemenangan Pertama di Piala Thomas 2024

Indonesia Raih Kemenangan Pertama di Piala Thomas 2024
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando (kanan) dan Daniel Marthin (kiri) mengembalikan kok ke arah lawan.(Antara)

Indonesia meraih kemenangan pada laga perdana Grup C Piala Thomas 2024. Tim Thomas Tanah Air unggul dengan skor 3-1 atas lawannya, Thailand.

Pasangan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, menjadi penentu kemenangan di partai keempat. Melawan pasangan Sirawit Sothon/Natthapat Trinkajee, Leo/Daniel menang cukup mudah 21-13, 21-10.

"Saat masuk lapangan tadi kami memang langsung bertekad untuk memberikan yang terbaik, fokus poin demi poin. Kami ingin memastikan kemenangan bagi Indonesia," kata Leo usai pertandingan.

Baca juga : Jadwal Tanding Cabor Bulu Tangkis Asian Games Hangzhao 2022

Sementara itu, Daniel mengatakan lawan memiliki keunggulan usia yang lebih muda. Sehingga, mereka tampil tanpa beban dalam pertandingan itu.

"Lawan punya dari usia lebih muda dari kami. Pastinya mereka tampil tanpa beban jadi kami tidak mau lengah," kata Daniel.

Selain Leo/Daniel, kemenangan juga disumbangkan Jonatan Christie. Ia unggul dari Saran Jamsri dengan skor 21-16, 13-21, 21-12.

Baca juga : Cek Jadwal Semifinal Hong Kong Terbuka 2023, Indonesia Loloskan 6 Pemain

Walaupun meraih kemenangan, Jonatan mengaku masih belum dapat menyiasati kondisi shuttlecock di lapangan.

"Masalah yang sama belum dapat saya atasi secara maksimal, bagaimana cara terbaik mengontrol shuttlecock. Apalagi ketika diganti baru," kata Jojo, sapaan Jonatan.

Kemudian, satu kemenangan lain disumbangkan Anthony Sinisuka Ginting pada partai pertama. Adapun, kekalahan harus diderita Fajar Alfian/Muhammad Rian yang turun pada partai kedua. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat